Dandim 0506/Tgr Dampingi Danrem 052/Wkr Dan Gubernur Lemhanas Bukber Dan Santunan Anak Yatim

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Tangerang – Dandim 0506 Tangerang Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.sos,M.I.Pol dampingi Letjen TNI Eko Margiono Gubernur Lemhanas dan Brigjen TNI Putranto Gatot S.H, S.Sos Danrem 052/Wkr dalam kegiatan Buka bersama dan santunan anak santunan yatim di wilayah teritorialnya.

Kegiatan bukber dan santunan anak yatim ini dilaksanakan di Intro Jazz Bistro BSD Jl Boulevart Timur, Kel.Lengkong Gudang, Kec.Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (19/03/2024) sore dari pukul 17.30 – 20.30 WIB.

Kehadiran Letjen TNI Eko Margiono Gubernur Lemhanas dan Brigjen TNI Putranto Gatot S.H, S.Sos Danrem 052/Wkr berserta Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.sos,M.I.Pol Dandim 0506/Tgr dan Mayor Kav Sutarto Danramil 03/Srp di sambut langsung oleh Bapak Ivan Pemilik Intro Jazz Bistro dan dihadiri ±150 orang.

Dikesempatan itu, Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot S.H., S.Sos dalam sambutan singkatnya menyampaikan bahwa mereka melaksanakan kegiatan buka puasa bersama dengan pengelola setiap tahun untuk berbagi.

Beliau juga memberikan motivasi bahwa kesuksesan di masa depan, menjadi tentara, polisi, dokter, pengusaha, arsitek, tergantung pada cita-cita kita sendiri.

“Untuk mencapai hal tersebut, disiplin adalah kuncinya. Kita harus disiplin dalam belajar, bangun pagi, istirahat malam, waktu dan lain-lain karena orang yang disiplin pasti tertib hukumnya.

Sementara itu, sambutan Letjen TNI Eko Margiono  Gubernur Lemhanas juga menyampaikan, terima kasih kepada Bapak Ivan yang sudah menyelenggarakan acara ini.

“Pesan saya kepada adik-adik agar punya motivasi untuk belajar dengan rajin agar bisa mencapai impian adik-adik bisa mencapai cita-cita,” katanya.

“Raihlah mimpimu setinggi mungkin. Raihlah cita-citamu dan jangan lupa tetap selalu menjaga kesehatan dan belajar yang rajin dan tekun. Kita harus punya prinsip agar bisa mencapai apa yang diinginkan.” pungkasnya singkat.

Disela – sela acara, Dandim 0506 Tangerang Letkol Inf Endik Hendra Sandi mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI dengan rasa ingin berbagi terhadap anak-anak Yatim/Piatu di Bulan Suci Ramadhan 1445 H, tahun 2024 M di Wilayah Kota Tangsel.

“Alhamdulillah, dengan kegiatan yang dilaksanakan di bulan suci ramadhan ini, akan memberikan nikmat dan barokah dan kemuliaan dari Allah SWT. Kebahagiaan ini harus juga dilaksanakan para anak yatim piatu, karena mereka juga berhak mendapatkan kebahagiaan di bulan penuh barokah ini, ” pungkasnya singkat.

Drie

Sumber Kodim 0506/Tangerang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.