Hari Terakhir Di Gorontalo, KRI Teluk Youtefa-522 Gelar Open Ship Dan Dukungan Angkutan Laut

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – KRI Teluk Youtefa-522 (KRI TYO-522) yang sebelumnya telah sukses melaksanakan Operasi Trisula Jaya-24 dalam rangka angkutan laut dukungan pergeseran pasukan dan pergeseran material pelaku Latihan Pratugas Yonif 715 R/III/MDK dan Yonif 756/XVII/CEN. Kali ini KRI Teluk Youtefa-522 kembali melaksanakan dukungan angkutan laut pergeseran personel dan material pelaku Latihan Pratugas Yonif 715 R/III/MDK, pada hari Jumat (10/5) bertempat di Dermaga IV Pelindo Gorontalo.

Dalam kesempatan tersebut, Komandan KRI Teluk Youtefa-522 Letkol Laut (P) Tri Hidayat, S. Sos, MPM turut menghadiri upacara pelepasan Prajurit Yonif 715 R/III/MDK yang digelar di Lapangan Upacara Yonif 715 R/III/MDK Desa Tolongio Kec.Anggrek Kab.Gorut dengan Inspektur Upacara Kolonel Inf Mustamin SE., M. Han (Dandim Gorontalo) dan dihadiri Unsur Forkopimda Kota Gorontalo dan Jajaran Satuan Samping. Setelah upacara pelepasan dilanjutkan pergeseran pasukan menuju pelabuhan untuk melaksanakan Embarkasi.

Dalam waktu yang bersamaan KRI teluk Youtefa-522 juga melaksanakan kegiatan open ship bagi masyarakat Gorontalo. Adapun tujuan open ship ini adalah sebagai wahana untuk publikasi guna mengenalkan dunia bahari dan Alutsista serta memberikan pengalaman kepada masyarakat tentang segala hal yang ada di Kapal Perang Republik Indonesia (KRI).

Drie

(Dispen Kolinlamil)

tni_prima

kasal

tni_angkatan_laut

jalesvevajayamahe

indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.