Abdiyanto Lamar Golkar dan PKB

Spread the love

Jurnalline.com, KAYUAGUNG OKI (SUMSEL) – Setelah melamar beberapa partai Politik untuk dukungan maju dalam Pilkada Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI),  Rabu (19/7) giliran Partai Golkar dan Partai PKB dilamar Ketua DPC PDIP Kabupaten OKI Abdiyanto H Fikri.

Menurut Abdiyanto Meski Dirinya melalui PDIP bisa maju dalam pilkada tanpa berkoalisi dengan partai lain, pihaknya tetap membutuhkan dukungan koalisi partai lain untuk bersama – sama membangun Kabupaten OKI.
“Dalam mewujudkan cita-cita kita untuk membangun OKI ini kita butuh koalisi bersama dengan partai politik lainya, agar pembangunan OKI ini benar – benar terwujud,” kata anggota DPRD OKI ini.
Abdiyanto memilih untuk mendekatkan diri dengan golkar dan PKB karena kedua partai tersebut menurut dia merupakan partai besar.
“Kita ketahui bersama bahwa partai golkar dan PKB juga mempunyai misi dan Visi yang sama dalam membangun kabupaten OKI ini menuju yang lebih baik lagi, alangkah baiknya pembangunan itu kita lakukan secara bersama – sama,” jelasnya.
Sekretarisa Golkar OKI  RM Edikari mengatakan bahwa golkar menyambut baik niat baik dari Abdiyanto untuk mengajak golkar bersama – sama membangun OKI. “Semua bakal calon bupati dan wakil bupati yang mendaftar ke Golkar kita sambut dengan baik,  nanti setelah formulir ini dikembalikan, selanjutnya kita sampaikan ke DPD l dan DPP nanti DPP yang akan memutuskan,” katanya.
Sementara itu Ketua DPC PKB OKI Turmudi, mengatakan semua bakal calon bupati atau wakil bupati yang mengembalikan formulir selanjutnya akan di bahas di internal partai PKB untuk diputuskan siapa yang akan didukung.
“DPC diberikan kewenangan untuk menentukan sendiri dukunganya,  tetapi harus melalui proses, diantaranya kita minta pendapat para kiayi NU dan mengakomodir suara-suara pengurus partai di tingkat kecamatan, baru kita pastikan siapa yang akan kita dukung,” tambahnya.
(novi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.