Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad Latih Jambore Pramuka Penggalang Korcab Kabupaten Purworejo

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Sebanyak 300 orang anggota Pramuka dari berbagai Sekolah Dasar (SD) yang mengikuti kegiatan Jambore Korcab Kabupaten Purworejo selama 3 hari dimulai tanggal 27 hingga 29 Desember 2017, kegiatan berlangsung di lapangan bola Bharata Eka Shakti Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad. Jum’at (29/12/2017).

Secara tak disadari, anggota Pramuka memiliki tambahan poin yaitu belajar mengelola kelompoknya (berorganisasi) dengan membentuk pimpinan regu, petugas piket dan anggotanya. Komunikasi, interaksi, serta kerja sama internal dan eksternal kelompok akan melahirkan kebersamaan (jiwa korsa) dan motivasi untuk menyelesaikan tugas secara bersama.

Dengan pembagian tugas ini akan melatih bakat kepemimpinan, kearifan, dan toleransi siswa. Dari berbagai ujian kecakapan, tantangan, dan tugas yang diberikan, akan mengembangkan kematangan emosi siswa tersebut dalam mengambil setiap keputusan dengan penuh pertimbangan dan pengkajian.

Adapun materi yang di berikan oleh pelatih dari Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad yang dikoordinatori oleh Serka Yonatan Ayub Risyadi M yaitu Pengenalan dasar-dasar kemiliteran, wawasan bela negara, halang rintang, pentas malam kesenian Dolalak di Gedung Bharata Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad, pengenalan dan wisata alutsista TNI serta mencoba fasilitas latihan yang digunakan oleh prajurit Raider yakni naik Ranpur Tank M113 A1 dengan berputar mengelilingi area Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad.

Tujuan latihan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, sebagai wadah untuk mendidik dan membina generasi muda yang berbasis nasionalisme, cinta tanah air, patriotisme dan semangat pantang menyerah serta rela berkorban demi membela kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Mayor Inf Iman Widhiarto, S.T., selaku Danyonif Mekanis Raider 412 Kostrad mengungkapkan bahwa kegiatan Pramuka menjadi pilar terdepan dalam menangkal dan menolak kegiatan-kegiatan yang dapat berdampak buruk pada kehidupan bermasyarakat. Sehingga dapat memotivasi generasi muda yang dapat membentuk kader-kader pemimpin bangsa di masa depan yang memiliki disiplin tinggi dan berkarakter kebangsaan. Serta untuk meyalurkan bakat, meningkatkan kreatifitas dan keterampilan, ketangkasan yang dimiliki, lebih mengenal dan cinta terhadap TNI serta cinta kepada Negara dan Bangsa Indonesia.

Di akhir kegiatan Ketua  Gerakan Pramuka Jambore Penggalang Bapak Bambang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Danyonif Mekanis Raider 412 Kostrad beserta Prajuritnya yang mendampingi, melatih serta dalam pemberian pinjaman tempat, sarana dan prasarana dalam dukungan kegiatan Pramuka ini.

“Diharapkan, dengan keterlibatan TNI Angkatan Darat khususnya Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad dalam Kepramukaan akan selalu menumbuhkan generasi-generasi pemuda harapan bangsa yang selalu cinta kepada Tanah Air,” katanya.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.