Bukber BPJS WATCH Tangerang Raya Pada Rakor Menyikapi Darurat Ruang ICU

Spread the love

Jurnalline.com, Tangerang – Pemantau  Badan Pelaksana Jaminan Sosial (BPJS WATCH) yaitu yang mengawasi pelaksanaan Pelayanan Jamianan Kesehatan Nasional. Dalam mencari solusi untuk mengatasi Darurat Ruang ICU di semua Rumah Sakit baik rumah sakit swasta maupun rumah sakit negri yang ada di Tangerang Raya, BPJS WATCH Tangerang Raya yang di Ketuai oleh H. Sugandi. SH, mengadakan Bukber sekaligus Rapat Koordinasi di Kp. Peusar Rt.005/01 Kelurahan Binong, Kwcamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Minggu Sore (03/06/18)

Acara Bukber yang sekaligus menjadi Acara Rapat Koordinasi BPJS WATCH bertema “DARURAT RUANG ICU DI SIKAPI BPJS WATCH Tangerang Raya,”hadiri oleh Hendi Purnomo Bacaleg DPRD Provinsi dari partai Nasdem dan Siswo Bacaleg DPRD Kota dari Partai Gerindra yang juga berasal dari aktifis buruh (FSPMI dan KSPSI).

Hasil Rapat Koordinasi BPJS WATCH disepakati, agar Pemkot dan Pemkab segera menangani tuntutan permasalahan dengan segera membuat Peraturan Daerah (Perda) untuk menambah Ruangan Pelayanan Darurat seperti ICU dan yang lainnya di setiap Rumah Sakit dan jika tuntutan tersebut tidak ditanggapi, pihaknya akan melakukan Aksi damai ke Pemkot dan Bemkab agar pemerintah segera mengatasi prihal permasalahan minimnya Ruangan Pelayanan Darurat

H. Sugandi, SH mengungkapkan, menyikapi kondisi situasi darurat intensive Ruang ( ICU, ICCU, HCU, NICU, PICU ) hampir terjadi di seluruh rumah sakit yang ada di tangerang raya, dan sangat prihatin dari hampir setiap pasien BPJS Kesehatan yang membutuhkan ruangan tersebut masih belum maksimal mendapatkan pelayanan dalam penggunaan ruangan tersebut.

“Darurat Ruang intensive ( ICU, ICCU, HCU, NICU, PICU ) sehingga kalau ada pasien peserta BPJS Kesehatan yang memerlukan ruangan tersebut sangat sulit sekali didapat, sehingga tidak sedikit pasien yang tidak tertolong akibat sangat minimnya ruang perawatan tersebut,” Ungkap Sugandi

“Dan kami BPJS WATCH menghimbau kepada pemerintah terkait agar segera menangani permasalahan ini dengan cara membuat Perda untuk menambah ruang pelayanan darurat, guna melayani dengan maksimal khususnya untuk Peserta BPJS Kesehatan.” Tambah sugandi.

Dari kehadiran Bacaleg dalam Rapat Koordinasi maka diharapkan permasalahan ini menjadi solusi seandainya mereka lolos menjadi Caleg dan terpilih menjadi Anggota legislatif maka hal ini akan di jadikan salah satu  programnya yg akan di perjuangkan kelak, karena kebetulan mereka juga adalah anggota dari BPJS WATCH Tangerang Raya.

(Aris/abidin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.