Pemkot Tangerang Bersama BNNK Gelar Senam Sehat dalam Peringatan HANI 2018

Spread the love

Jurnalline.com, Kota Tangerang – Dalam Rangka Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) terus didengungkan oleh pemerintah dalam hal ini BNN Kota Tangerang Gelar Acara dengan adanya sebuah kegiatan yang kreatif dan inspiratif sekaligus menyehatkan yaitu Senam Sehat bersama dalam rangka Hari Anti Narkotika Internasional ( HANI) 2018 di Tugu Adipura Jalan Veteran Kota Tangerang. Minggu Pagi (05/08/18)

Dengan tema ” Menyatukan Dan Menggerakan Seluruh Kekuatan Bangsa Dalam Perang Melawan Narkoba, Untuk Mewujudkan Masyarakat Indonesia Yang Sehat Tanpa Narkoba.” Acara Senam Sehat Semarak HANI 2018 bersama BNN Kota Tangerang dimulai Pukul 06:00 pagi, dengan dimeriahkan ribuan peserta senam yang antusias mengikuti jalannya acara.

Acara yang di selenggarakan BNN Kota Tangerang dengan bekerja sama dengan Pemerintah Kota Tangerang, Bertujuan mensosialisasikan kepada masyarakat untuk menjaga diri, keluarga, dan lingkungan untuk menjauhi penyalahgunaan narkoba, mulai dari pencegahan hingga penanggulangan untuk selalu mewaspadai bahaya narkoba.

Walikota Tangerang Syachrudin menyampaikan, Kegiatan yang bertujuan sosialisasi dari BNNK Tangerang dalam rangka memperingati hari HANI tentang Bahaya Narkoba untuk mengingatkan masyarakat  Kota Tangerang selalu antisipasi dari peredaran dan penyalahgunaan bahayanya narkoba.

“Senam sehat yang diadakan BNNK untuk sosialisasi dalam memberi informasi untuk menyadarkan masyarakat tentang bahayanya narkoba. Dan menghimbau masyarakat menjadi fungsi kontrol agar peduli turut membantu Pemerintah Kota Tangerang dan BNNK dalam memerangi peredaran dan bahayanya penyalahgunaan narkoba,” ungkapnya

“Pemerintah Kota Tangerang juga dalam pencegahan bekerjasama dengan BNNK dan lapisan masyarakat untuk mengedukasi dengan pembinaan melalui program Kampung Bersinar yaitu kampung bersih dari bahaya narkoba.” Tambahnya.

“Senang, bisa ikut senam sehat yang diadakan Pemkot Tangerang dan BNNK, selain bisa menyehatkan dapat pengetahuan tentang bahaya narkoba. Semoga setiap tahunnya dapat terus diselenggarakan supaya masyarakat dan generasi muda tau bahayanya penggunaan narkoba dan ikut memerangi peredaran narkoba di Kota Tangerang.” Ungkap Darsiti yang mengikuti Acara Senam Sehat, saat Car free day.

(Abidin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.