Anggota MPR RI : Sederet Pekerjaan Untuk Keutuhan NKRI

Spread the love

Jurnalline.com, Palembang – Bangsa Indonesia masih banyak memiliki sederet pekerjaan menyangkut keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),hal ini di sampaikan anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) H.Mohammad Iqbal Romzi saat tatap muka dengan masyarakat Ogan Komering Ilir belum lama ini.

Di katakan Politisi PKS ini bahwa berbagai polemik dan isu perpecahan yang sempat mengancam keutuhan Indonesia belum sepenuhnya teratasi.
“Kita juga memiliki ancaman sparatisme, baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri,”ungkapnya ketika memberikan sosialisasi empat pilar MPR RI.

Selain itu dirinya menghimbau kepada penghadir untuk memberikan pemahaman kepada para generasi muda khususnya anak-anak kita bagaimana cara menyikapi isu-isu negatif tersebut, baik yang didengar langsung dari media sosial,media cetak maupun media elektronik.

M.Iqbal berharap, kiranya di zaman yang serba canggih ini terutama pengguna media sosial,agar dapat memanfaatkannya dengan baik dan benar,sehingga tidak memunculkan konplik perpecahan,permusuhan di antara kita serta menampikkan isu-isu yang tidak bertanggung jawab.

Acara Sosialisasi Empat Pilar dan silaturrahim anggota MPR RI H.Mohd Iqbal Romzi di sambut antusias masyarakat setempat dan di hadiri Pengurus dan militan PKS Ogan Komering Ilir,tokoh masyarakat,dan pemuda.

(Sy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.