Musda Ke- VIII Pemuda KNPI Kota Tangerang 2018 dengan Tiga Calon Kandidat Ketua 2018-2021

Spread the love

Jurnalline.com, Kota Tangerang – Penyelenggaraan Musyawarah Daerah (Musda) Pemuda KNPI Kota Tangerang Tahun 2018 yang bertema “Revitalisasi Organisasi Kepemudaan Dalam Mengisi Pembangunan di Kota Layak Pemuda”di gedung KNPI Jl. Dimyati Sukasari Kota Tangerang. (31/8/18)

Steering Comitte (SC) Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kota Tangerang menetapkan tiga nama calon Ketua DPD KNPI Periode 2018-2021. Yaitu Apiet Hilman, Uis Adi Darmawan dan Faridal Arkam.

Ketua SC Musda, Yudhistira Prasastra mengatakan, ditetapkannya ketiga calon ketua KNPI tersebut hasil dari verifikasi yang dilakukan oleh panita selama 2 hari dan ada tiga point verifikasi untuk menetapkan Organisasi Masyarakat Kepemudaan (OKP) dan Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) sebagai peserta penuh dan peninjau dalam Musda KNPI yang ke 8 tahun 2018. Dan ketiga nama tersebut dinyatakan lulus menjadi calon ketua KNPI Kota Tangerang setelah memenuhi persyaratan

“Ada 3 point yang sudah kita (panitia) lakukan verifikasi yang sudah di tetapkan hasil rapat pleno,” ujar Yudhistira kepada awak media, di aula KNPI Kota Tangerang

“Selain itu verifikasi terkait administrasi bakal calon ketua DPD KNPI periode 2018-2021, serta kita menyelesaikan draft materi Musda ke 8 yang akan di laksanakan besok, serta sudah tetapkan 50 peserta musda yang mempunyai hak suara, dan suara tersebut terbagi dari 34 OKP yang mempunyai suara, 13 DPK yang juga mempunyai suara, serta dari DPD KNPI Kota Tangerang, MPI Kota Tangerang, dan DPD KNPI Provinsi Banten yang mempunyai 1 hak suara,” Tukasnya

“Syarat seperti bebas dari narkoba, SKCK dan lainya sudah dipenuhi dan rekomendasi juga dipenuhi oleh para calon. Dan untuk rekomendasi Apiet Hilman memenuhi syarat, dengan 7 OKP dan 3 DPK, Uis Adi Darmawan memenuhi syarat 12 OKP dan 6 DPK, serta Faridal Arkam memenuhi syarat 3 DPK dan 6 OKP.” imbuhnya

Sanusi Pane Ketua KPUD Kota Tangerang menyatakan pada jurnalline.com pada kesempatan hadirnya dalam acara Musda, Sebagai pribadi yang jadi bagian KNPI dan pernah diamanahkan menjabat sebagai Ketua Bidang Infokom, cukup bangga dengan perkembangan KNPI saat ini, Semoga makin maju dan sukses.

“Semoga dapat lebih maju dan sukses, serta bangga dengan perkembangan KNPI saat ini, karna saya dulu pernah menjabat di organisasi KNPI sebagai ketua bidang Infokom. Dan semoga ketua terpikih nanti dapat menjalankan amanahnya dengan baik dan lebih maju dalam mengembangkan perkembangan pembangunan di Kota Tangerang.” Jelasnya

Musda DPD KNPI Kota Tangerang ke VIII tahun 2018, Rencananya akan dilanjutkan di Hotel Bukit Indah Ciloto, Puncak Bogor, Jawa Barat, dengan pemilihan 3 nama kandidat yang masuk dalam pencalonan Ketua KNPI Kota Tangerang periode 2018-2021.

(Abidin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.