Amien Rais Heran Dipanggil Polisi Sebelum Ratna Sarumpaet Di Tangkap

Spread the love

Jurnalline.com Jakarta – Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN), memenuhi panggilan Polda Metro Jaya sebagai saksi terkait kasus berita bohong dengan tersangka Ratna Sarumpaet.

Saat tiba di Mapolda, Amien menggelar konferensi pers didepan Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Amien mengungkap kejanggalan pemanggilan dirinya. Mengutip pernyataan Kadiv Humas Polri, Irjen Setyo Warsito, dirinya di panggil ke Polda karna kasus Ratna Sarumpaet.

“Ini surat panggilan untuk saya yang katanya berdasarkan keterangan. Sarumpaet tanggal 2 Oktober, padahal Ratna Sarumpaet di tangkap tanggal 2 Oktober, padahal Sarumpaet di tangkap tanggal 4 Oktober. Ini sangat janggal. Tanggal 2, Sarumpaet Belum memberikan keterangan apapun kepolisian, “ujar Amien”.

Selain itu, Amien juga mempertanyakan mengenai ketidak cocokan keterangan tersebut. Padahal Ratna baru berencana berangkat ke Chili tanggal 4 Oktober. “Apakah ini upaya kriminalisasi ? Wollohu’alam, ucapnya”.

Amien Rais sempat menyampaikan pernyataan kepada media terkait pengakuan Ratna yang menjadi korban pengeroyokan di Bandara Husein Sastranegara Bandung Jawa Barat, pada 21 September 2018. Namun, Ratna Ratna mengaku cerita pengeroyokan itu merupakan informasi bohong dan tidak sama sekali terjadi.

Terkait hal itu, anggota Polda Metro Jaya Menangkap Ratna Sarumpaet saat hendak terbang ke Chili di terminal 2 Bandara Internasional Soekarno – Hatta Ya berangkat Banten pada Kamis (4/10).

Polisi telah menetapkan tersangka terhadap Ratna yang dijerat Pasal 14 Undang Undang Nomor 1 Tahun 46 tentang peraturan hukum pidana dan pasal 28 Juncto Pasal 45 Undang Undang No 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik.

Sejauh ini, penyidik Polda Metro Jaya telah meminta keterangan Ratna Sarumpaet, Presiden Konfederasi Serikat Indonesia (KSPI) Said Iqbal dan dokter Sidik yang mengoperasi Ratna.

Yati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.