Meski Kecewa Terhadap Pembangunannya,Pedagang Tetap Tempati Pasar Indralaya

Spread the love

Jurnalline.com, Ogan Ilir (Sumatera selatan) – Baru-baru ini Bupati Kabupaten Ogan Ilir (OI) HM. Ilyas Panji Alam telah meresmikan penempatan para pedagang pasar Indralaya yang ditandai dengan pemotongan tumpeng,Rabu (10/4) kemarin.

Pasar Indralaya ini merupakan pasar yang terletak di jantung kota Kabupaten Ogan Ilir.Namun sayangnya pasar yang direnovasi sejak dua tahun belakangan ini yang menghabiskan dana belasan milyar rupiah dari APBD OI diduga jauh tidak sesuai dengan harapan masyarakat.

Berdasarkan pantauan awak media dilapangan Rabu (10/4) bangunan tersebut “Amburadul” nampak kantor kotor, berdebu, sebagian rolling doornya terlihat ada yang rusak dan tidak di cat ulang bekas kebakaran dan bagian saluran air atau got belum terlihat, atap bagian atas masih banyak yang bocor.

Tidak hanya itu, masih dari hasil pantauan, kondisi bangunan di belakangnya pun tak jauh berbeda, dari yang lama alias belum diperbaiki, sejumlah tempat duduk yang terbuat dari semen juga terlihat kusam dan hancur. Begitupun dengan dua ruangan lainnya di belakang bangunan pertama dan kedua terlihat amburadul,termasuk jalan cornya pun sudah hancur.

Salah satu warga sekitar pasar Indralaya ZN mengaku kecewa terhadap pembangunan renovasi pasar yang terkesan asal selesai saja,padahal dananya belasan milyar.

“Ya, renovasi bangunan pasar ini seperti tidak dilakukan perbaikan, bangunan gedungnya tidak di cat, rolling down tidak diganti, selokan air pembuangan dibagian halaman depan juga tidak ada dan bagian atas atap masih banyak yang bocor,”katanya.

Sementara untuk masalah pemindahan pedagang pasar Indralaya dari lapangan Terpedo ke lokasi pasar lama harus segera di rampungkan.Hal ini dikatakan Kadis Diskoperindag UKM OI H. Tapip melalui kepala UPTD Pasar Indralaya Parta Angga Pracipta kepada awak media Kamis (11/4).

” Dipastikan semua pedagang Senin nanti sudah menempati lokasi pasar yang baru yang sudah direnovasi, dari kemarin, para pedagang sudah mulai memindahkan barang dagangannya “ujar Angga.

Saat disinggung masalah penempatan pedagang, menurut Angga selaku Kepala pasar, pihaknya hanya mendata dan menata penempatan para pedagang. Dengan ditata kembali pasar akan kelihatan lebih rapi dan tertata.
Misalnya, untuk bagian depan akan ditempati bagian pedagang kering misalnya pedagang pakaian dan lain lain. Sementara untuk bagian belakang yaitu pedagang basah misalnya pedagang sayuran dan ikan.

Sementara Plt Kepala Dinas Perkim OI Ir.Yulius Hendri tidak merespon saat dikonfirmasi melalui WA Nya
0812-788xxxxx terkait lanjutan pembangunan pasar Indralaya yang terkesan asal selesai tersebut.

Penulis : Syaroni
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.