Babinsa Kelurahan Jayengan Ikuti Pembagian Bubur Banjar Samin Di Masjid Darussalam

Spread the love

Jurnalline.com, Surakarta – Babinsa Kelurahan Jayengan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Sertu Priyanto memantau kegiatan pembagian bubur banjar samin bersama Wakil Walikota Surakarta bertempat di masjid Darussalam jl.gatot subroto no.161 kelurahan jayengan, kec Serengan Kota Surakarta.(6/5)

Pembuatan bubur banjar samin di lakukan selama bulan puasa setiap tahunya sudah tradisi turun temurun dengan dibagikan warga sekitar masjid darussalam maupun warga luar jayengan dengan pembagian setelah sholat ashar, bubur banjar samin merupakan makanan khas masyarakat banjarmasin dimana bahan pokokya adalah beras dengan bumbu rempah2 juga daging sapi yang khas sehingga dari aroma sudah tercium rempah rempahya.

Dalam kesempatan pertama kali di bulan puasa pembagian bubur banjar samin secara simbolis Wakil Walikota surakarta Ahmad Purnomo, di harapkan dengan adanya pembagian bubur banjar samin di Masjid darussalam bisa menjadi tradisi sendiri masyarakat banjar juga memperkenalkan kepada masyarakat luar untuk menjadi wisata kuliner khususya pada bulan puasa karena di bagikan kepada masyarakat yang ingin mencicipi bubur banjar samin tersebut, kegiatan tersebut juga berkaitan dengan kampung ramadhan jayengan yang dilaksanakan disepanjang jl.gatot subroto selama bulan puasa dengan adanya stand2 yang sudah disediakan untuk menjual makanan maupun takjil untuk berbuka puasa.

Penulis : Fram/Agus K
Editor : Andre
Sumber : Pendim Solo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.