Rangkaian Peringatan HBA dan HUT IAD XIX 2019, Kajati Sulut Dan Jajaran Anjang Sana Di Panti Asuhan

Spread the love

Jurnalline.com, SulawesiUtara – Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-59 yang jatuh pada tanggal 22 Juli Tahun 2019 mendatang juga Hari Ulang Tahun Ikatan Adyaksa Dharmakarini (IAD) XIX 2019, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulut Bapak Andi M. Iqbal Arief, SH.MH bersama Istri Ny. Nurhayati Andi Iqbal Selaku Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) wilayah sulut, dengan didampingi Panitia Penyelenggara Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 59 tahun 2019 mengadakan bhakti sosial berupa anjangsana ke Panti Asuhan di Manado dan Ke 2 Keluarga Besar Purna Adhyaksa (KBPA).

Kegiatan anjangsana ini dilaksanakan hari Rabu (17/7/2019) dimulai pada pukul 09:00wita sampai Selesai yang dimulai dari mengunjungi Keluarga Besar Purna Adhyaksa (KBPA) Bapak Aser Limpong di Kelurahan Bumi Beringin Manado dan di rumah pak aser dalam kondisi sakit dan lemah di usia tua.
“Bantuanpun diserahkan langsung Kajati serta turut mendoakan serta menyemangati pak aser dan keluarga agar tetap semangat.” ujar Kajati

Selanjutnya, usai menjenguk bersama rombongan melanjutkan perjalanan mengunjungi Keluarga Besar Purna Adhyaksa yang lainnya ibu Matondang di Kelurahan Kleak Manado.
“Ibu matondang terlihat semangat ketika dikunjungi, usai bercengkrama Kajati yang turut didampingi Ibu langsung menyerahkan bantuan.”

Anjangsana dilanjutkan ke Panti Asuhan Darul Istiqamah, dan Panti Asuhan RAPI (Rumah Anak Yatim) yang beralamatkan di Kelurahan Bailang Kecamatan Bunaken Kota Manado.

“Maksud Anjangsana Rombongan Kejaksaan Tinggi dalam kunjungannya ke 2 Panti Asuhan selain untuk Peringatan HBA 2019 hal ini juga sebagai bentuk Kepedulian dalam berbagi kasih dengan anak anak Panti Asuhan yang membutuhkan bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok sehari hari untuk anak anak panti.” Ujarnya

Sementara itu Pengurus dari ke 2 Panti Asuhan yang di kunjungi pun meyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian dari Kejati Sulut sehingga boleh berkenan berbagi kasih dan memberi bantuan kepada mereka.

Kajati Sulut Andi Muh. Iqbal Arief,SH.MH menyampaikan bahwa rangkaian Bhakti Sosial Anjangsana dan kunjungannya ke Keluarga Besar Purna Adhyaksa dan Ke Panti Asuhan adalah dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 59 dan Hut Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) XIX 2019.

“Terkait kunjungan ke keluarga besar Purna Adhyaksa adalah sebagai bentuk silahturahmi dan juga sebagai bentuk penghormatan bagi jasa jasa mereka dimana setiap tahun dilaksanakan ketempat lain.”

Turut hadir Asisten Pembinaan, Asisten Intelijen, Kajari Manado, Jajaran Panitia HBA 2019, juga Pengurus IAD Wilayah Sulut.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.