Untuk meningkatkan Perekonomian, Pemdes Sri Bandung Genjot Pembangunan Infrastuktur Jalan Lingkup Desa

Spread the love

Jurnalline.com, Banyuasin (Sumsel) – Pemerintah Desa Sri Bandung Melaksanakan Pembangunan Jalan Cor Beton Melalui Dana Desa Tahun 2019, dengan Anggaran sebesar Rp.259.964,550,-. Yang Berlokasi di dusun 2 RT 05 Desa Sri Bandung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin.

Alex selaku Kasi Pembangunan Desa Sri Bandung, Menjelaskan masyarakat sangat bersyukur dengan adanya Dana Desa Tahun 2019 ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Desa setempat dan bisa memudahkan akses bagi warga supaya dapat beraktivitas lebih lancar.

“Dengan adanya dana desa yang dikucurkan pemerintah pusat, kita bisa membangun jalan lingkup di Desa, tentunya perekonomian masyarakat kita bisa meningkat dari segi aktivitas keluar masuk kendaraan dalam membawa hasil bumi dan yang paling utama dari segi pekerjaan dengan adanya Dana Desa ini bisa menambah penghasilan dengan mempekerjakan masyarakat setempat.” Terangnya.

Sementara itu Kepala Desa Sri Bandung, Abdul Khadir, mengutarakan manfaat Dana Desa dengan mengutamakan swakelola supaya masyarakat kita juga libatkan dalam pembangunan desa.’terangnya.

“Dana yang di kucurkan oleh Pemerintah pusat, untuk saat ini anggaran 250 juta kita bangunkan jalan cor dengan ukuran 285 M X 4,5 M X 0,15 M, dan mudah-mudahan dibangunnya jalan ini bermanfaat bagi masyarakat kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari, kami sebagai pemerintah desa Sri Bandung sangat terbantu dengan adanya Dana Desa, bisa menujang perekonomian masyarakat Desa Sri Bandung, dan juga kami tentunya melaksanakan pembangunan ini sesuai dengan aturan yang telah di tetapkan oleh pemerintah.” Ucapnya saat dibincangi.

Kepala Desa juga menyampaikan Harapanya kepada masyarakat khususnya Desa Sri Bandung “Harapan kami selaku pemerintah Desa Sri Bandung, agar masyarakat desa dapat menjaga dan memelihara aset-aset yang sudah kita Bangun agar bisa bertahan lama dan berfungsi sesuai dengan fungsinya masing-masing,’ungkap Abdul Khadir.

Penulis : Denny
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.