Danramil Ciledug Bersama Ormas dan Tomas Deklarasi Damai

Spread the love

Jurnalline.com, Tangerang – Menyambut pelantikan Persiden RI Danramil 04/Ciledug Kodim 0506/Tgr Kapten Inf Tarsan bersama Ormas dan Tokoh Masyarakat (Tomas) se-Ciledug melakukan deklarasi damai yang di gelar di Aula Kecamatan Ciledug Kota Tangerang, Kamis (17/10/2019).

Danramil 04/Ciledug Kapten Inf Tarsan menyampaikan, deklarasi yang di gelar untuk menjaga kondusipitas wilayah selama menjelang pelantikan persiden dan wakil Persiden RI yang di gelar pada 20 Oktober mendatang.

“Saya juga berpesan kepada elemen masyarakat, Mahasiswa atau para siswa sekolah agar tidak datang ke gedung DPR RI untuk melakukan unjuk rasa, untuk pengamanan pelantikan garda terdepan adalah TNI dan Polri,” jelasnya.

Lebih lanjut Danramil menambahkan, dalam menjaga kondusipitas wilayah dalam pelaksanaan pelantikan Persiden dan wakil persiden RI Koramil Ciledug bersama Polsek Ciledug akan melakukan penyekatan di wilayah hukum Ciledug yang menuju ke Jakarta.

Kegiatan deklarasi damai di hadiri, Kapolsek Ciledug Kompol Pius Ponggeng, Ketua FKUB Kota Tangerang KH. Amin Munawar, Ketua FKDM Kota Tangerang Sutikno Selamet, Camat Ciledug Syarifudin, Camat Karang Tengah Madrobin, Camat Larangan Dimyati, H Akhyar Kamil Paguyuban Aceh Serantau Kota Tangerang, Toga dan Tomas dan perwakilan Ormas se-Kota Tangerang.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0506/Tgr.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.