Sekdakab Buka UKW Angk.XIX PWI Sulut

Spread the love

Jurnalline.com, (Minahasa) – Bupati Minahasa Ir Royke Oktavian Roring, MSi yang diwakili oleh Sekdakab Frits muntu, SSos dalam sambutannya menyampaikan dilaksanakannya kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang dilaksanakan PWI Provinsi Sulawesi Utara, selasa (15/10/2019) bertempat di Aula Kantor Inspektorat kabupaten Minahasa.

“Selaku pemerintah menyambut baik akan kegiatan Uji Kompetensi Wartawan ini, sehingga hal ini akan dapat meningkatkan profesionalisme wartawan sesuai dengan koridor yang berlaku,” Ujar Sekdakab Muntu

Lanjut disampaikan Sekda Frits muntu, bahwa peran kompetensi hal yang mutlak dan sangat penting hadirnya PWI sabagai wadah komunikasi tentunya menjadi harapan bersama dalam mengawal pembangunan daerah yang lebih maju berkompeten.

“Dengan semakin meningkatnya tugas jurnalis Media digital tanpa batas, banjir informasi tanpa hoax, pemilihan informasi dengan bijak, sumber inspirasi bagi masyarakat, akan mampu meningkatkan peran edukasi yang bermakna.” papar Sekdakab Muntu

“Kepada ke dua belas peserta gelombang ke 19 Uji Kompetensi Wartawan boleh berlompeten dan lulus dengan hasil baik.” harap sekda mengutip sambutan Bupati ROR

Sementara itu Refa Riana, salah satu tim penguji mengungkapkan sangat penting untuk ujian yakni dengan memahami kode etik jurnalis (KEJ), oleh karennya wartawan harus memahami akan pentingnya kode etik dan Etika jurnalis, dirinya berpesan untuk dapat memahami profesi jurnalis dengan baik.

Atas nama para Tim Penguji PWI Pusat Bapak Refa Rian, Bapak Suherlan bersama Ketua PWI Provinsi Sulut Drs Voucke Lontaan, menyampaikan Ucapan Terima kasih kepada Bpk Bupati Ir Royke Oktavian Roring, M.Si dan Wakil Bupati Robby Dondokambey, SSi, Sekdakab Frits Muntu, Kepala Inspektorat Alva Montong, dan Pihak Terkait yang telah menfasilitasi akan pelaksanaan giat UKW ke XIX tahun 2019 ini.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.