Jelang Kampanye Pilkades, Danramil 10/Sepatan Ikuti Apel Gelar Pasukan

Spread the love

Jurnalline.com, Tigaraksa – Menjelang kampanye Pilkades Serentak Kabupaten Tangerang Danramil 10/Sepatan mengikuti gelar pasukan yang di pimpin oleh Irup Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, S.I.K, M.Si yang di gelar di Lapangan Tunas Jaya Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang, Minggu (24/11/2019).

Danramil 10/Sepatan Kapten Inf Kardi usai mengikuti apel gelar pasukan mengatakan, gelar apel pasukan dalam rangka kesiapan Pengamanan Kampanye Pilkades Serentak Tahun 2019 di Wilayah Hukum Polres Metro Kota Tangerang.

“Pelaksanaan kampanye Pilkades akan dilakukan selama 3 hari dari Tanggal 25 November sampai 27 November 2019.Untuk wilayah Kabupaten Tangerang Desa yang mengikuti Pilkades sebanyak 153 Desa,” ujarnya.

Lebih lanjut Danramil menambahkan, untuk jumlah desa yang masuk Wilayah Hukum Polrestro Tangerang Kota sebanyak 39 Desa dengan rincian 7 Desa di Kecamatan Sepatan, 5 Desa di Kecamatan Sepatan Timur, 7 Desa di Kecamatan Kosambi dan 11 Desa di Kecamatan Teluknaga.

Sementara, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim mengatakan, Polres Metro Tangerang Kota di bantu Koramil Kodim 0510/Trs akan menurunkan 920 personil untuk mengamankan 39 Desa yang mengikuti Pilkades Serentak.

“Mari kita tingkatkan dan mantapkan sinergitas beserta unsur-unsur terkait dan segenap masyarakat lainya untuk mendukung suksesnya pelaksanaan kampanye pemilihan Kepala Desa Serentak 2019,” ungkapnya.

Hadir dalam apel gelar pasukan, AKBP Robertus Yohanes Wakapolres Metro Tangerang Kota, PJU Polres Metro Tangerang Kota, Kapolsek dan Jajaran, Dadang Sudrajat Camat Sepatan, Supriyadinata Camat Teluknaga dan Saduni Kasi Trantrib Kecamatan Kosambi.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0510/Trs.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.