Lantamal VIII Gelar Doa Bersama Akhir Tahun 2019

Spread the love

Jurnalline.com, Sulut – Komandan Lantamal VIII Laksma TNI Gig Jonias Mozes Sipasulta. M. Mar., Stud., diwakili Ws. Wadan Lantamal VIII/Aspotmar Lantamal VIII Kolonel Laut (P) Rumpoko mengadakan Doa bersama diikuti oleh seluruh anggota militer dan ASN, bertempat di Masjid Amirul Bahri untuk umat muslim dan ruang serba guna bagi umat kristiani (dipimpin oleh PNS Djein K), Senin (30/12/2019).

Jelang Akhir tahun 2019, menapaki tahun baru 01 Januari 2020 disampaikan, agar mengisi dengan kegiatan yang positif dan tidak terbawa euporia pergantian tahun baru yang berlebihan dan semoga di tahun 2020 yang akan datang membawa perubahan yang lebih baik lagi dan semoga Allah SWT selalu melindungi kita semua, Bangsa dan Negara Indonesia serta dijauhkan dari segala musibah. Kata Rumpoko.

“Kita senantiasa mendoakan atas keselamatan Bangsa dan Negara Indonesia agar di Tahun 2020 tetap aman dan damai, untuk itu patut kita mengucap syukur kehadirat Allah SWT atas rezeki, kesehatan dan keselamatan yang diberikan sepanjang tahun 2019,” Ucap Aspers Danlantamal VIII Letkol Laut (KH) Dadan.

Acara Dilanjutkan dengan pembacaan Surat Yasin bersama-sama, Zikir, Istigfar dan sholawat Nabi dipandu oleh Paroh Islam Kapten Laut (KH) Makarim ini dilaksanakan serentak oleh seluruh jajaran TNI di Indonesia dan merupakan bentuk kegiatan positif untuk menyambut tahun baru 2020.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.