Wadan Lantamal VIII Berikan Suprise Di HUT Ke-17 Kota Tomohon

Spread the love

Jurnalline.com, Sulut – Wadan Lantamal VIII Kolonel Laut (P) Johanes Djanarko Wibowo mewakili Danlantamal VIII menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Tomohon memperingati hari jadi kota Tomohon ke-17tahun bertempat di Gedung DPRD Kota Tomohon Kel. Lansot Kec. Tomohon Selatan, Rabu (29/01/2020)

Acara diawali Pembukaan sidang dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tomohon Djemmy J. Sundah, S.E. selanjutnya Pembacaan Doa oleh Pdt. Merly Maruntu Aguk, M.Th,

Wadan Lantamal VIIImanado saat mendampingi Ibu Wakil Walikota Tomohon tiba di Gedung DPRD kota Tomohon bersama pimpinan sidang disambut dengan Tarian Kabasaran, tarian maengket dan Penyematan Pin Tamu Kehormatan.

Pada Paripurna HUT Kota Tomohon ini dirangkaikan dengan Suprise dari Lantamal VIII dan pemberian Kue Ulang Tahun serta pemasangan lilin ke 17tahun.

Dalam sambutan Walikota Tomohon Jimmy F.Eman SE Ak memaparkan progres report perkembangan dan keberhasilan pembangunan kota Tomohon.

Setelah pelaksanaan sidang paripurna selesai dilanjutkan dengan Surprise Pemberian Ucapan selamat Ulang Tahun untuk kota Tomohon oleh Wadan Lantamal VIII dan meniup Lilin ulang tahun ke-17 Kota Tomohon oleh Walikota Tomohon dengan didampingi pejabat Forkompimda dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Gubernur Prov Sulut yang diwakili Kepala BP ESDM Prov Sulut (Bpk. Dr. Paulus Tamaka, M.Si), Ketua DPRD Kota Tomohon (Bpk. Djemmy J. Sundah, S.E), Ketua DPRD Boltim (Bpk. Fuad Landjar), Walikota Tomohon (Bpk. Jimmy Feidy Eman, SE, AK.,CA.), Ketua DPRD Bolsel (Bpk. Arifin Olii), Wadan Lantamal VIII (Kolonel Laut (P) Johanes Djanarko Wibowo), Asops Danlantamal VIII (Kolonel Laut (P) Agustinus Djoko Priyanto, S.E, M.M), Danlanud Sri diwakili oleh Kadispers (Letkol Adm Kubais), Dandim 1302/Minahasa (Letkol Inf Slamet Raharjo, S. Sos., MSi), Kajari kota Tomohon ( Bpk Bapak Jeans P. Spade, SH MH), Kapolres Tomohon diwakili Wakapolres (Kompol Deessy Bolang), Para Anggota DPRD kota Tomohon, Wakil Walikota Tomohon (Ibu
Syerly Adelyn Sompotan), Para pejabat Forkompimda kota Tomohon, Para Insan Pers, Undangan Toga, Toda, dan Tomas kota Tomohon.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.