Peduli Kemanusiaan, Polres Metro Jakarta Timur dan Dandim 0505/Jakarta Timur Salurkan Bantuan Kemanusiaan Dari Budha Shue Chi

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Yayasan Budha Shue Chi menyalurkan bantuan kemanusiaan ke warga terdampak Virus Covid-19, di Kampung Rawabebek, Pulogebang, Cakung Jakarta Timur, Rabu 29 April 2020.

Pendistribusian 100 paket Sembako dari Yayasan Budha Shue Chi untuk warga kurang mampu yang terletak di RT 02-012, RW 01 Kampung Rawabebek, Pulo Gebang Kecamatan Cakung, Jakarta Timur tersebut adalah bentuk kepedulian pada masyarakat yang terdampak Virus Covid-19.

Tampak dalam pantauan awak media hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes pol Arie Ardian Rishadi SIK, Dandim 0505/Jakarta Timur Kolonel Muhammad Mahfud As’at, Kapolsek Cakung Kompol Abdul Rasyid SH, Wakapolsek Cakung AKP Sutono, SH, Dewan Kota Administrasi Jakarta Timur Bp Khoirul Hidayat, Lurah Pulogebang Bp Mahfudz.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Arie Ardian dan Dandim 0505/Jakarta Timur Kolonel Muhammad Mahfud As’at tiba di kediaman Bapak Khoirul Hidayat selaku dewan Kota Administrasi Jakarta Timur pukul 10.00 wib.

Dalam sambutannya Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Arie Ardian menyampaikan agar bantuan sembako sampai kepada yang berhak dan membutuhkannya. Bantuan ini adalah bentuk kepedulian kemanusiaan kepada warga yang membutuhkan di lingkungan RT 02 – 012 RW 01 Pulo Gebang, Cakung, karena terdampak wabah Covid-19 dan dalam pembagiannya agar tetap memenuhi protokol kesehatan demi terhindar dari penularan Wabah Covid-19, “tuturnya pada awak media.

Bantuan berupa paket sembako, secara simbolis di serahkan kepada warga di RT 04 dan RT 11 RW 01, kelurahan Pulo Gebang, Cakung sebanyak 100 paket.

Jelang Siang pukul 11.30 wib, kegiatan penyaluran bantuan selesai, Kapolres dan Dandim 0505/Jakarta Timur beserta rombongan meninggalkan lokasi.

Penulis : Khnza
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.