Program Ketahanan Pangan Persit KCK Ranting 2 Yonif MR 411 Kostrad Saat Masa Pandemi

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 2 Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad panen ikan lele hasil budidaya sendiri bertempat di Markas Yonif MR 411 Kostrad, Kota Salatiga, Jawa Tengah, Senin (18/01/2021).

Kegiatan panen ikan lele bersama tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 2 Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad, Ibu Amy Rizky Aditya bersama dengan para pengurus.

Ditemui disela-sela kegiatan, Ketua Persit KCK Ranting 2 Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad, Ibu Amy Rizky Aditya mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh ibu-ibu pengurus persit merupakan langkah mendukung program ketahanan pangan sesuai arahan pemerintah untuk mengatasi krisis pangan saat pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah hasil budidaya ikan lele selama tiga bulan terakhir ini membuahkan hasil yang baik. Hasil panen sekarang ini nantinya akan kita jual dan sebagian dibagikan kepada pengurus,” ucap Ibu ketua.

Sambungnya, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antar anggota Persit KCK Ranting 2 Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad, mewujudkan rasa kebersamaan, saling gotong-royong dan punya rasa kebanggaan tersendiri ketika memanen ikan lele hasil budidaya sendiri.

Ditempat terpisah, Danyonif Mekanis Raider 411/PDW Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya S.Sos., M.Han., mengapresiasi langkah pengurus Persit KCK Ranting 2 Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad dalam menjaga ketahanan pangan ditengah situasi pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini.

“Saya sangat mengapresiasi atas apa yang sudah dilakukan oleh Ibu-ibu Persit mudah-mudahan bisa menginspirasi bagi keluarga besar Yonif MR 411 Kostrad untuk memanfaatkan lahan kosong di seputaran tempat tinggal masing-masing, sehingga nantinya bisa menghemat pengeluaran belanja dapur keluarga,” jelas Danyon.

Abituren Akmil tahun 2003 tersebut juga berharap kepada para anggota dan keluarganya mempunyai banyak inovasi diri untuk membangkitkan ekonomi kreatif di tingkat keluarga sehingga bisa menunjang kebutuhan sehari-hari di masa pandemi.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.