Joseph J.Walintukan : LKS Upaya Maksimalkan Pembelajaran Masa Pandemi

Spread the love

Jurnalline.com Minahasa – Kepsek SMPN 1 Kakas Bpk. Joseph J. Walintukan S.Pd diruang kerjanya menyampaikan upaya memaksimalkan pembelajaran kepada anak didik dimasa pandemi Covid – 19 , pihak sekolah selain pembelajaran Luring maupun Daring adalah dengan menyiapkan Lembar Kerja Siswa selama satu semester.

“Pandemi Covid – 19 yang secara Global, pun dialami dampaknya pada dunia pendidikan di kabupaten Minahasa termasuk pendidikan SMP Negeri 1 Kakas.” ujar Walintukan

Lanjut menurutnya dengan hadirnya Lembar Kerja Siswa (LKS) langsung kepada siswa , diharapkan dapat membantu para siswa dalam materi pembelajaran terbatas dimasa pandemi.

“Pelaksanaan Ujian Sekolah baru saja usai dan menunggu pengumuman kelulusan, selanjutnya ujian semester bagi siswa kelas 7 dan 8.” terangnya

Dirinya berharap kelulusan tahun ajaran 2020/2021 tidak diragukan akan kelulusan, karena kami telah berupaya ,tenaga kependidikan dalam hal pembelajaran melalui dalam jaringan maupun luar ruangan Lembar Kerja Siswa diserahkan kepada anak didik dibantu peran orang tua murid. Apa yang menjadi harapan kita bersama menciptakan SDM Bermutu Berkualitas di tahun Pandemi akan terwujud.

Selanjutnya pada program
PPDB Ta 2021/2022 untuk SMP Negeri 1 Kakas Zonasi Sesuai Protokol kesehatan, begitupun pada rencana Pembelajaran Sekolah Tatap muka SMP N1 Kakas menyiapkan segala yang diperlukan mematuhi Protokol kesehatan.

Penulis : Fendy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.