Cah Yanto No Urut 03 Unggul, Dari 5 Calon Kepala Desa, Sekaligus Mengalahkan Petahana

Spread the love

Jurnalline.com, Lampung Selatan – Pelaksanaan Pilkades Mekar Mulya kecamatan Palas Lampung selatan berjalan Tertib, tetapkan protokol kesehatan covid-19 Kamis (28/10/2021).

Dikatakan Ujang supiyana ketua panitia bahwa pilkades di desanya sukses.
“Alhamdulillah, pilkades yang dilaksanakan di Desa Mekar Mulya berjalan aman tertib,”kata ujang dihadapan awak media.

Ia berharap pada kades terpilih membawa Desa Mekar Mulya lebih maju. “Harapannya, untuk kepala desa terpilih di pilkades hari imi bisa membawa desa lebih baik dan lebih maju,”harapnya.

Kemudian, Gunawan selaku Pj Kepala Desa Mekar Mulya bersyukur Desa Mekar Mulya telah memiliki pemimpin baru.
“Alhamdulillah, kita sudah punya calon terpilih. Kades terpilih ini saya berharap di tahun anggaran 2022 ini bisa lebih membawa desa Mekar mulya lebih maju, sukses dalam segala bidang terutama di bidang infrastruktur, serta tata cara kerja didesa tersebut agar bisa merubah sagalanya dari elemen bawah sampai elemen atas,”bebernya.

Untuk saat ini lanjut Gunawan, kandidat nomor urut 03 peroleh suara terbanyak.
“cahyono nomor urut 03 dengan perolehan suara 876 suara. Saya berharap untuk semua calon atau pun yang keluar sebagai pemenang saya harap jangan terlalu senang karena tugas seorang kades jauh lebih berat ke depannya dan yang kalah bisa legowo dan saling membantu,”ungkapnya.

Sementara, Rika Wati Camat Palas mengatakan pilkades di 3 desa kecamatan palas terselenggara dengan sukses, aman dan kondusif. “Harapan kami pada masyarakat, siapa pun yang terpilih itu adalah pilihan masyarakat yang terbaik untuk memimpin desa,”harapnya.

Hasil pleno Tingkat Desa di Balai desa Berdasarkan data panitia, Habibulloh calon 01 peroleh 146 suara, calon 02 Rasiwan perolehan 756 suara,
calon 03 Cahyanto
Peroleh 867 suara. Kemudian calon 04 Anang Dudiyana peroleh 595 suara, sedangkan calon 05 Doni Hendrawan
Perolehan 162 suara. Total Suara Sah sejumlah 2562, Suara tidak sah 36 suara.

Penulis : Rudi
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.