Gencarnya Percepatan Vaksinasi Yang Dilakukan TNI AL Lanal Palu Demi Meningkatnya Herd Immunity Masyarakat Palu

Spread the love

Jurnalline.com, TNI AL. Koarmada II. Surabaya – TNI Angkatan Laut yakni Lanal Palu, yang termasuk dalam Lantamal VI jajaran Koarmada II, gencar melaksanakan percepatan vaksinasi melalui Serbuan Vaksinasi maritim bagi Masyarakat Kota Palu. Vaksinasi massal digelar oleh Tim Kesehatan dari Balai Kesehatan (BK) Lanal Palu di Kantor Dinas Lingkungan Hidup yang beralamat di Jl. Pipit, Tanamodindi Kecamatan Palu Selatan Kota Palu, pada Rabu (15/12/2021).

Percepatan vaksinasi sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah yang berupaya keras mewujudkan herd immunity atau kekebalan komunal bagi masyarakat Palu untuk melawan Covid-19, dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan 5 M.

Kegiatan vaksinasi ini turut dihadiri oleh Palaksa Lanal Palu Letkol Laut (PM) Priyo Yudhono, mewakili Komandan Lanal Palu Kolonel Marinir Marthin Luther Ginting, didampingi Kadis Lingkungan Hidip Kota Palu Irmayanti, S.Sos.,M.M.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Tim Kesehatan Lanal Palu Letda Laut (K/W) dr.Wira Nirwana, menyampaikan laporan tentang situasi pelaksnaan serbuan vaksinasi yang sedang berlangsung kepada Palaksa.

Diketahui dari hasil laporan yakni para vaksinator telah memberikan vaksinasi kepada 244 orang yang mendaftar dengan vaksin jenis sinovac sebanyak 122 vial, dan menunda satu orang pendaftar dengan alasan klinis.

Editor : Ndre
Sumber : Pen2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.