Ribuan Bibit Ikan Nila Dibudidayakan di Danau Lotsendow

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Untuk meningkatkan tingkat kesejahteraan masyarakat ditengah pandemi Covid 19, masyarakat desa kopiwangker mengapresiasi kepemerintahan Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw, melalui Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi karena pada desember lalu sudah memberikan bantuan bibit Ikan Nila untuk masyarakat kopiwangker kec.Langowan Barat kab.Minahasa.

Hal ini dikatakan Hukum Tua desa Kopiwangker Ibu.Vanda N.Emor, SE, kepada wartawan media ini.

“Atas nama masyarakat yang ada di desa kopiwangker dan sekitarnya tersebut sangat mengapresiasi juga kepada Bupati Royke Roring, Wabup Robby Dondokamnbey, dalam hal ini Dinas Lingkungam Hidup yang sudah melaksanakan pembersihan serta pengangkatan enceng gondok tahap 1 dan tahap 2 bulan november dan desember sehingga sudah kelihatan bersih meski dirinya berharap nantinya rutin dilakukan pembersihan di Danau Lotsendouw tersebut.” Tukas Kumtu Emor

Adapun diketahui bantuan bibit ikan Nila tersebut nantinya memberikan manfaat kepada warga masyarakat sekitar dimasa Pandemi Covid 19 saat ini.

“Ribuan bibit Ikan Nila yang dilepas di Danau Lotsendouw ini nantinya boleh meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat kopiwangker dan daerah sekitar, ” imbuhnya

Dirinya menghimbau sinergi pemerintah bersama masyarakat, dapat bersama menjaga kebersihan Danau Lotsendouw untuk anak cucu mendatang, sekaligus kebutuhan persawahan selain manfaat lainnya dimanfaatkan sebagai spot pemancingan bagi masyarakat sekitar.

Penulis : IskandarEffendy
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.