Pangdivif 1 Kostrad Melaksanakan Riksiapops Satgas Yonif Raider 321 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 1 Kostrad Mayjen TNI Dedy Kusmayadi didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 1 Kostrad Ibu Nining Purwati melaksanakan kunjungan kerja di Markas Yonif Raider 321 Kostrad Majalengka, Selasa (19/04/2022).

Dalam kunjungan ini, Pangdivif 1 Kostrad didampingi oleh Kasdivif 1 Kostrad Brigjen TNI Agus Firman Yusmono S.I.P.,M.Si, Asren Divif 1 Kostrad Kolonel Inf Moh Mahfud As’at S.I.P.,M.I.P, Asops Kasdivif 1 Kostrad Kolonel Inf Muliadi S.H, Aspers Kasdivif 1 Kostrad Kolonel Inf faizal Amri S.E.,M.I.Pol, Aslog Kadivif 1 Kostrad Kolonel Inf Basuki Sepriadi, dan Aster Kasdivif 1 Kostrad Kolonel Inf Choiril Anwar S.Sos.

Setibanya di Markas Yonif Raider 321 Kostrad, Pangdivif 1 Kostrad beserta rombongan melaksanakan pemeriksaan suhu tubuh dan mencuci tangan dilanjutkan menerima laporan dari Danyonif Raider 321 Kostrad Mayor Inf Ricky J Wuwung, S.Sos., M.I.P., menerima hormat jajar dari Dinas Jaga Keamanan dan melaksanakan sesi foto bersama di depan Mayonif Raider 321 Kostrad.

Selanjutnya, Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad beserta rombongan menerima Paparan Kesiapan Operasi Satgas dari Danyonif Raider 321 Kostrad di Ruang Yudha Yonif Raider 321 Kostrad, dilanjutkan pemeriksaan gelar perlengkapan personel dan materiil Satgas Yonif Raider 321 Kostrad.

Setelah pengecekan, Pangdivif 1 Kostrad memberikan pengarahan kepada personel Satgas. Dalam arahannya, Pangdivif 1 Kostrad memberikan penekanan kepada personel Satgas, agar wajib memiliki kemampuan perorangan yaitu taktik dan teknik bertempur, kemampuan binter, kemampuan intelijen dan hukum sesuai Standard Operation Procedure (SOP) di setiap pos masing-masing.

“Tugas Pokok TNI, menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah yang diwujudkan dengan pengamanan wilayah,”tambahnya.

Lebih lanjut Pangdivif 1 Kostrad menyampaikan bahwa tugas adalah kehormatan, untuk itu dirinya berpesan agar menghindari sekecil apapun pelanggaran dan selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap melaksanakan tugas.

Alex
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.