Nostalgia Sesepuh Silaturahmi dan Kunjungi Markas Brigif Para Raider 3 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Sesepuh Brigif Para Raider 3 Kostrad Kariango Letjen TNI (Purn) Agus Kriswanto dan Brigjen TNI (Purn) Djoko Subandrio beserta istri melaksanakan kunjungan Nostalgia sekaligus silahturahmi di Markas Brigif Para Raider 3 Kostrad, Kariango, Maros, Sulawesi Selatan. Selasa (7/06/2022).

Kedatangan sesepuh Kariango beserta rombongan disambut oleh Danbrigif Para Raider 3 Kostrad, Letkol Inf Kamil Bahren Pasha, S.Sos., M.A didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXI Ny Lidya Kamil Bahren Pasha, para Perwira, serta prajurit dan Persit jajaran Cabang XXXI.

Danbrigif Para Raider 3 Kostrad mengatakan, bahwa kunjungan sesepuh Brigif Para Raider 3 Kostrad Kariango ini merupakan sesuatu yang istimewa. Dimana Letjen TNI (Purn) Agus Kriswanto Pangkostrad ke-38 adalah mantan Perwira dijajaran Brigif Para Raider 3 Kostrad dari Yonif PR 433/JS dan Brigjen TNI (Purn) Djoko Subandrio merupakan mantan Danbrigif PR 3 Kostrad yang ke -12 periode 2002 sampai 2005.

“Sebagai junior, kami sangat senang dan bangga dengan kunjungan ini. Hal ini menunjukkan, kalau beliau tidak melupakan Brigif Para Raider 3 Kostrad satuan kebanggaan kita semua,” ungkapnya.

Dalam kunjungan dua Purnawirawan Perwira Tinggi ini, menyempatkan diri untuk melihat perkantoran, sarana dan prasarana yang ada serta bertatap muka dengan para prajurit yang pernah beliau pimpin. Selain itu, memberikan motivasi dan semangat kepada para prajurit di Brigif Para Raider 3 Kostrad untuk terus memberikan yang terbaik bagi nusa dan bangsa.

Dalam pesannya, Brigjen TNI (Purn) Djoko Subandrio berharap kegiatan ini menjadi moment yang istimewa, momen seperti ini sangat mengharukan, yang tidak bisa dibeli dengan uang, artinya apa, kebersamaan selama ini tidak sia-sia,” ucap mantan Danbrigif PR 3 Kostrad terlama masa jabatannya.

Diakhir silahturahmi ini Letjen TNI (Purn) Agus Kriswanto mengucapkan terima kasih untuk warga dan keluarga Kariango terus maju dan sukses memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini,” tutur mantan Panglima Kostrad yang ke-38.

Alex
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.