Bacaleg Partai Gerindra OI Siap Bertarung Rebut Kursi DPRD

Spread the love

Jurnalline.com, Ogan Ilir (Sumsel ) – Mendekati batas akhir dari penyerahan berkas formulir penjaringan Bakal Calon Legislatif yang sudah di tentukan oleh Partai Gerindra Kabupaten Ogan Ilir,sore Jum’at (28/10) terlihat ada beberapa orang bacaleg dari Dapil III dan IV mendatangi Kantor DPC Gerindra bersama pihak keluarga dan tokoh masyarakat.

Mereka itu ialah Hernawan SH (Dapil IV),merupakan Putra asli dari Sunur Kecamatan Rambang Kuang, Samrowi SSos MSi (Dapil IV) merupakan Putra dari Kecamatan Muara Kuang, seorang perempuan atas nama Indra Fasilah SE (Dapil III) dari Kecamatan Kandis dan H. Marsani (Dapil IV) merupakan Putra dari Kecamatan Lubuk.Keliat. Semua petarung ini juga merupakan putra-putra terbaik yang ada di masing-masing Kecamatan dan berharap bisa maju nantinya untuk memperkuat barisan Gerakarakan Indonesia Raya sebagai ujung tombak di masing-masing Dapil guna merebutkan kursi DPRD dari Partai Burung Garuda ini.

Ketua DPC Gerindra OI sangat kagum atas kedatangan orang-orang pilihan dari Dapil III dan IV dengan menggandeng pihak keluarga serta beberapa orang tokoh masyarakat untuk mendampingi mereka mengembalikan berkas formulir ke DPC Gerindra Ogan Ilir, hal ini tentu luar biasa dan jelas membuktikan bahwa kesungguhan serta keseriusan para bacaleg untuk ikut bertarung sebagai kontestan guna memperebutkan kursi legislatif 2024 dari Partai asuhan H. Prabowo Subianto mendatang,”terang Ketua DPC Gerindra OI Edwin Cahya Putra S.IP di damping Sekretaris Bappilu Edwar Kanedi SH.

“Melihat kedatangan bacaleg beserta keluarga dan tokoh masyarakat yang sangat antusias ini, sungguh menambah keyakinan dan semangat membara kami untuk menjadikan Partai Gerindra Partai yang besar di Kabupaten Ogan Ilir ini kedepan”ungkapnya.

Saat di jumpai Wartatawan,salah satu Bacaleg Hernawan SH mengatakan bahwa benar kedatangannya untuk menyerahkan berkas Formulir di DPC Gerindra sebagai Bakal Calon Legislatif 2024 mendatang, berharap penjaringan ini nantinya dapat mempercayai dirinya sebagi salah satu kontestan dari Partai Gerindra Dapil IV untuk meraup kursi legislatif.

Putra Sunur Kelahiran 19 Juni 1972 ini pernah mengecam Kepala Desa selama dua Priode,bergabung di organisasi sayap Partai Golkar (Kosgoro), Koordinator Kecamatan Partai Golkar, Ketua Tim Pemenangan H.Herman Deru H.Mawardi Yahya di Kota Prabumulih dan sekarang menjabat sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Gerindra Kabupaten Ogan Ilir.

Melihat dari berbagai pengalaman Organisasi dan Politik,ayah dari tiga anak ini tak diragukan lagi bagi Partai Gerindra untuk terjun merebut dan menambah pundi-pundi kursi DPRD 2024 mendatang.

Memiliki sosial yang tinggi terhadap warga Kuang dengan terus menjalin hubungan silaturrahim, Hernawan optimis bisa bersaing dengan polotisi-politisi dari partai lain untuk duduk di parlemen,” tegasnya.

Dirinya berharap do’a kepada semua pihak terkhusus warga Kuang agar niat baik untuk berbuat lebih banyak kepada masyarakat serta membenahi daerah “Sungai kuang” lebih baik dapat terwujud melalui wewenang dan fungsi seorang Legislatif. (Sy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.