Babinsa Koramil 01/Jatinegara bersama Tiga Pilar dan Warga Gotong Royong Buat Kawasan Unggulan

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kodim 0505/Jakarta timur, Babinsa Kelurahan Cipinang Cempedak Koramil 01/Jatinegara melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama Tiga pilar membuat Taman di kawasan Unggulan Jln. DI. Panjaitan Kel. Cipinang Cempedak Jatinegara, Senin (14/11/2022).

Gotong royong tersebut, dilakukan Sertu Dedi bersama tiga pilar dalam rangka memperindah kawasan Unggulan dengan tanaman hias agar terlihat asri disekitar lingkungan jalan tersebut.

Kegiatan Gotong royong ini, dihadiri juga Wakil Camat Jatinegara, Lurah Cipinang Cempedak, Kasipem, Sekkel, Bhabinkamtibmas, Satpol-PP, Para Ketua RW, LMK, FKDM, PPSU dan warga masyarakat Kelurahan Cipinang Cempedak.

Danramil 01/Jatinegara Letkol Czi Jarmadi pada Giat Gotong royong memperindah taman jalan dengan tanaman hias, mengatakan Babinsa Sertu Dedi bersama Lurah, Bhabinkamtibmas, Staf Kelurahan, Pak RT/RW dan warga, hari ini melaksanakan kerja bakti dalam rangka memperindah lingkungan jalan protokol yang merupakan kawasan unggulan agar terlihat asri dan nyaman dipandang mata.

“Pada kegiatan kerja bakti ini, kita lakukan dalam rangka untuk menciptakan lingkungan yang bersih, asri dan sehat serta memperindah kawasan Unggulan yang ada diwilayah Cipinang Cempedak, Tandasnya.

Fram
*Sumber : Kodim 0505/Jakarta timur,*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.