Meningkatkan Ilmu Pengetahuan, Prajurit Kostrad Siapkan Calon-Calon Pemimpin Masa Depan Dari Papua

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Dalam meningkatkan ilmu pengetahuan dan memberikan motivasi belajar dan sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan, Satgas Yonif Raider 321 Kostrad memberikan pelajaran tambahan tentang ilmu pengetahuan kewarganegaraan kepada Anak-anak Kampung Yigi bertempat di Distrik Yigi, Kabupaten Nduga, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif Raider 321 Kostrad Letkol Inf Ricky J. Wuwung, S.Sos., M.I.P., dalam rilis tertulisnya di Distrik Mbua, Kabupaten Nduga, Papua. Kamis (17/11/2022).

Dansatgas mengatakan, pelajaran tambahan ini diberikan guna menunjang proses belajar anak-anak Kampung Yigi, agar ilmu yang diterima oleh anak-anak lebih maksimal.

“Kami membantu mereka dengan memberikan pelajaran tambahan di pos agar mendapatkan ilmu pengetahuan tambahan,” ujar Dansatgas.

“Seluruh personel satgas harus bisa menjadi solusi untuk segala kekurangan bagi masyarakat di pedalaman Papua ini, sehingga hadirnya Satgas Yonif Raider 321 Kostrad ini masyarakat di Pegunungan Tengah Papua ini menjadi lebih baik dan lebih maju dari sebelumnya,” tambah Dansatgas.

Alex
Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.