Hasil Dari Program Ketahanan Pangan, Kikav 8 Kostrad Panen Bersama Warga

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Satuan Kikav 8/KSC/2 Kostrad dan Warga sekitar memanen jagung di lahan sekitar Asrama Militer Kikav 8. Jagung yang ditanam merupakan program TNI dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, Malang. Kamis (04/01/2023)

Program ini selain untuk mendukung ketahanan pangan juga untuk menjalin kedekatan antara TNI dan Warga. Sekitar 200-300 Kilogram hasil panen jagung nantinya akan dibagikan kepada warga sekitar dan anggota serta dijadikan bibit kembali untuk ditanam dilahan kosong yang ada di Asrama Militer Kikav 8.

Kegiatan ini nantinya dilaksanakan terus menerus untuk mendukung program ketahan pangan, kedepannya tidak hanya tanaman jagung yang ditanam pada lahan kosong antaralain : singkong, ubi jalar dan kacang.

Alex
Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.