RSUD Sam Ratulangi Optimis Capai Nilai Terbaik Pada Kunjungan Evaluasi Surveyer Kemenkes RI

Spread the love

Jurnalline.com, Tondano (Minahasa) — Mensukseskan akan hal program Nasional Kementrian Kesehatan RI, tiga hari kedepan, dimulai pada Selasa dan Rabu 28 s/d 30 maret 2023 mendatang RSUD Samratulangi Tondano siap menerima tim surveyer yang akan melaksanakan evaluasi dan penilaian akreditasi RSUD Tondano.

Upaya dan kerja keras selama ini, Atas nama Direktur RSUD Samratulangi Tondano, berharap posisi tahun2023 ini akan mencapai kelevel paripurna utama.

Hal ini dikatakan oleh Direktur Dr Nancy C. Mongdong, MHSM, Sp.PD melalui Kepala Bidang Adum dan Keuangan RSUD Tondano Nicolaus Saroinsong, Senin (27/3/2023) diruang kerjanya.

Saroinsong kepada wartawan media ini mengatakan dimulai Selasa besok (red_hari ini 28 s/d 30/3/2023) RSUD Tondano akan melaksanakan Penilaian dalam rangka mengikuti akreditasi oleh lembaga surveyer Kementrian Kesehatan RI.

“Sebetulnya RSUD Samratulangi Tondano telah mempersiapkan hal ini sejak tahun 2022 kemarin, dimana dari 17 Bab yang menjadi kriteria penilaian akreditasi dari tim Kemenkes RI diantaranya adalah dengan melengkapi data di aplikasi OSS.” Ujar Saroinsong

Lanjut Saroinsong, selain adanya dukungan masyarakat terhadap kegiatan ini RSUD Samratulangi Tondano juga terus meningkatkan pelayanan kesehatan kurang dari 5menit kepada masyarakat termasuk pada pasien UGD, selain itu peningkatan manajemen RSUD, dan Kelengkapan sarana dan prasarana pendukung lainnya.

“Sangat penting adalah pemenuhan yang menjadi kriteria adalah 1 bab dari 16 Bab yang harus dipenuhi RSUD Samratulangi Tondano saat dievaluasi oleh tim Surveyer ada 4 hal yaitu : peningkatan pelayanan TB, pelayanan ibu dan bayi, pelayanan KB, dan pelayanan HIV. Keempat pelayanan ini harus dilengkapi dengan fasilitas ,tenaga dan laporannya.” Jelas Saroinsong

Lebih lanjut kata Saroinsong, pada saat tim surveyer berada dilokasi RSUD Samratulangi Tondano, dirinya berharap didukung oleh masyarakat pengunjung dengan tidak merokok diarea Rumah Sakit.

“Semoga persiapan RSUD Samratulangi Tondano dari semua kriteria yang dinilai semakin matang agar akreditasi kita mendapatkan nilai yang terbaik.” Pungkasnya

(IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.