Kasal Saksikan Gladi Bersih Rangkaian Kegiatan Peresmian KRI Bung Karno-369

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kepala Staf Angkatan Laut TNI Muhammad Ali didampingi Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Edwin, S.H., M.Han, M.H. beserta pejabat Mabesal serta Panglima Koarmada RI menyaksikan gladi bersih seluruh rangkaian kegiatan upacara pengukuhan dan peresmian KRI Bung Karno-369 masuk jajaran TNI AL yang berlangsung di lapangan Moeljono Silam, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (31/5). Tiba di Mako Kolinlamil Kepala Staf langsung menuju ke lokasi gladi upacara dengan sebelumnya menerima penjelasan tentang sejarah Bung Karno dalam perannya memajukan TNI AL.

Upacara peresmian dan pengukuhan KRI Bung Karno-369 masuk jajaran TNI AL nantinya akan dihadiri pula Presiden ke-5 RI Prof. Dr. (H.C.) Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPR RI Puan Maharani. Dalam kegiatan tersebut akan dikukuhkan pula Komandan pertama KRI Bung Karno-369 dengan sebelumnya dilaksanakan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan Pakta Integritas. Dengan penuh seksama Kepala Staf Angkatan Laut menyimak seluruh rangkaian kegiatan dan sesekali menyampaikan arahannya kepada Panitia penyelenggara kegiatan dengan harapan seluruh acara yang disiapkan dapat berjalan sesuai rencana.

Gladi bersih ini dilaksanakan sesuai dengan waktu pelaksanaan dengan rangkaian kegiatan dimulai dari kedatangan tamu VVIP, rangkaian kegiatan peresmian KRI Bung Karno-369 masuk jajaran TNI AL dan pengukuhan Komandan KRI Bung Karno-369. Usai menyaksikan gladi bersih seluruh rangkaian kegiatan upacara Kepala Staf Angkatan Laut berkesempatan untuk naik ke KRI Bung Karno-369 untuk melihat dari dekat fasilitas dan teknologi yang ada di KRI sekaligus memastikan seluruh sarana prasarana yang sudah disiapkan oleh Panitia penyelenggara dapat berfungsi dengan baik. Kapal perang hasil karya anak bangsa dari galangan di Batam ini merupakan komitmen TNI AL dalam peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) untuk mewujudkan kemandirian pembangunan kekuatan pertahanan matra laut.

Fram
(Dispen Kolinlamil)

kasal

tni_angkatan_laut

jalesvevajayamahe

indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.