Lomba Binsat Antar Kompi Balawara Warrior Yonif Raider 509 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Lomba Binsat antar kompi Balawara Warrior Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad yang diikuti oleh seluruh prajurit Yonif Raider 509 Kostrad yang berlangsung selama lima hari yang dilaksanakan di Markas Yonif Raider 509 Kostrad. Kel. Karangrejo, Kec. Sumbersari, Kab. Jember. Selasa (23/05/2023).

Batalyon Infanteri Raider 509 Kostrad menggelar Binsat antar kompi Balawara Warrior Yonif Raider 509 Kostrad perlombaan keketangkasan militer prajurit masing-masing Kompi diuji dengan sebuah tantangan yang cukup menguras tenaga, pikiran dan mental.

Untuk itu, dibutuhkan strategi yang bagus agar perlombaan ini dapat terselesaikan secara maksimal, adapun kegiatan yang dilombakan terdiri dari Empat materi yakni Lari Rintangan, Nembak Reaksi, Garjas A dan Renang Militer (Renmil).

Komandan Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad Letkol Inf Hulisda Melala menyampaikan bahwa lomba Oramil yang dilaksanakan bertujuan untuk mengukur sejauh mana pelaksanaan pembinaan satuan, terutama pembinaan olahraga militer di masing-masing Kompi. Hal penting lain yang ingin diperoleh dari pelaksanaan lomba Oramil ini agar terbangunnya komunikasi, jiwa korsa dan kebersamaan personel antar Kompi.

Lanjut Danyon menjelaskan Bahwa Kompi Senapan A Berhasil meraih juara umum, kemudian di posisi kedua diraih oleh Kompi Bantuan, kemudian Kompi Senapan B, Kompi Senapan C, Kemudian Kompi Markas.

Adapun perolehan nilai terbaik dari masing – masing materi yang diperlombakan yakni, Nembak Rekasi diraih Pratu Edo Kompi Senapan A, Renang Militer diraih oleh Serka Anggara Kompi Markas, Lari Rintangan diraih Pratu Yaqudul Kompi Senapan B, Garjas A diraih oleh Koptu Yohanes.

Fram
(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.