Asren Divif 2 Kostrad Hadiri Acara High Level Executing Agency Dialogue 2023

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Jawa Timur menyelenggarakan evaluasi dan koordinasi dengan para pimpinan utama Satker Kementerian Negara/Lembaga wilayah Jawa Timur beserta Pemerintah Daerah selaku pengguna anggaran Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan dalam suatu High Level Executing Agency Dialogue Tahun 2023.

Sehubungan dengan kegiatan tersebut, Asisten Perencanaan Divif 2 Kostrad Kolonel Inf Ruli Nuryanto, S.H. mewakili Pangdivif 2 Kostrad Mayor Jenderal TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr. (Han)., turut hadir dalam acara tersebut yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Shangri La, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (12/09/2023).

Kegiatan tersebut mengusung tema “Bersama Mewujudkan Peran APBN Bagi Peningkatan Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi Yang Inklusif Dan Berkelanjutan Di Jawa Timur”.

Seiring berjalannya kegiatan, Satker Divif 2 kostrad dan Satker Menarmed 2/PY/2 Kostrad mendapatkan apresiasi Satker dipandang berkinerja terbaik dalam mendukung upaya mewujudkan kontribusi positif penyelenggaraan IKFP (Implementasi Kebijakan Fiskal Pemerintah) di Jawa Timur.

Divif 2 Kostrad mendapatkan penghargaan Satker Terbaik 1 dalam kategori Kantor Vertikal Pagu diatas Rp 20 Miliar yang dinilai berdasarkan nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Tahun Anggaran 2023.

Sedangkan Satker Menarmed 2/PY/2 Kostrad menerima penghargaan Satker dengan Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Tahun Anggaran 2023 terbaik II dengan Kategori Kantor Vertikal Pagu di atas Rp 20 Miliar.

Dre

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.