Terobos Iring Iringan Presiden Perempuan Ini Juga Serempet Patwal Hingga Luka

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Tak Hanya menerobos konvoi iring iringan Presiden Jokowi saat melintas Tol Cimanggis Kilometer 18, pengemudi perempuan berinisial TMN (27), tersebut sempat menyerempet salah satu anggota patroli pengawal (Patwal) presiden hingga luka. Kejadian. Itu membuatnya berurusan dengan hukum.

Kabidhumas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, perempuan pengemudi mobil Suzuki Ignis bernomor polisi B 2473 TOL sempat menyerempet anggota pengawal Iring Iringan Presiden pada pukul 04.00 WIB.

Sebuah mobil yang dikendarai perempuan itu masuk ke iring iringan pengawalan Presiden dengan Zig zag. Setelah dihalau, pengendara itu menyerempet salah seorang anggota pengawalan. Lalu, pelaku diamankan di Polres Jakarta Timur pada pukul 08.40 WIB, “ujarnya kepada awak media, Selasa (25/09).

Saat diinterogasi pelaku beralasan maksudnya menerobos iring iringan Presiden tersebut agar cepat menuju kantor dan tidak macet. Kata Argo, mereka berdalih terburu buru hingga terpaksa menerobos konvoi rombongan Presiden.

Pihak Kepolisian pun melakukan cek urine kepada pelaku penerobos. Apakah positif mengonsumsi obat obatan atau tidak, pihak kepolisian masih menunggu hasil cek urine tersebut.

“Pengendara bersangkutan. Dites urine, hasilnya kita masih menunggu,”ujarnya”.

Sebelumnya, Kasat PJR AKBP Slamet Widodo menjelaskan, perempuan itu sempat menerobos barisan konvoi, lalu dipinggirkan oleh petugas patwal. Akan tetapi, pengendara perempuan itu berusaha kembali masuk iring iringan rangkaian kendaraan Presiden Jokowi.

“Sempat dipinggirkan, tapi menerobos lagi, berusaha masuk iring iringan lagi,”ujarnya.

Atas perbuatannya, pelaku pun ditetapkan menjadi tersangka pelanggar UU Lalu lintas pasal 310 dan 311, karena lalai berkendara hingga menimbulkan korban luka. Pelaku diancam dengan hukuman 4 tahun penjara dan denda 3 juta.

(Yati)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.