Musyawarah KTI dan Masyarakat Desa Bulakan Penyaluran Dana Kerohiman dan Rekondisi Berjalan Lancar

Spread the love

Jurnaline.com, Kota Serang (Banten) – Musawarah penyelesaian penyaluran dana bantuan kerohiman dan rekondisi dari KTI (Krakatau Tirta Industri) untuk masyarakat khsususnya di Desa Bulakan Kecamatan Cinangka – Serang Banten yang dilaksanakan pada Senin (15/1/17) di Kantor Desa Bulakan berjalan dengan lancar.

Hadir unsur muspika Kecamatan Cinangka, Tim dari KTI, Kapolsek, Danramil, Camat Cinangka, Kepala Desa dan jajaran Stap Desa Bulakan, LSM, dan perwakilan masyarakat Desa Bulakan.

Dalam kesempatan itu Rahmat dan Bagja selaku Tim yang mewakili dari KTI menyampaikan bahwa pelaksanaan penyaluran dana kerohiman dan rekodisi sebesar 150 rb per meter diberikan ke masyarakat sesuai dengan data dari Desa yaitu lahan, tanah dan bangunannya yang dilewati pipa jalur air KTI.

Apabila ada kekeliruan data dalam penyaluran dana kerohiman dan rekondisi ini maka akan diambil kembali dan diberikan ke pihak penerima masyarakat yang syah sesuai dengan data real di Desa.

Dan dalam penyalurannya ke masyarakat secara utuh tidak ada potongan sepeser pun dan tidak ada permasalahan dalam penyaluranya. katanya.

Sementara Kades Bulakan H.Bajuri mengatakan bahwa pelaksanaan penyaluran dana kerohiman dan rekodisi berjalan dengan lancar tidak ada masalah. langsung diberikan ke masyarakat penerima ganti rugi, pihak desa hanya mengetahui dan menyaksikan saja, kami harapkan masayarakat yang lahannya terkena jalur pipa air KTI agar menerima karena lahan badan jalan itu punya pemerintah. dan itupun masyarakat tidak dirugikan. diberikan ganti rugi oleh KTI.ujarnya.

(nuraen)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.