Dies Natalis UNSRAT, Gubernur OD : Terus Jadi Pelopor Kreatifitas Bangun SDM Berkualitas

Spread the love

Jurnalline.com, Sulawesi Utara – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey menghadiri acara Dies Natalis ke-57 Universitas Sam Ratulangi, bertempat di Auditorium Unsrat Manado. (22/11/2018).

“Universitas Sam Ratulangi diharapkan untuk terus berupaya melakukan perubahan, pembenahan dan kemajuan pembangunan sumber daya manusia di provinsi sulawesi utara,”

Dikatakan Gubernur Olly Dondokambey, SE, Universitas sam Ratulangi telah memberikan warna tersendiri terhadap perkembangan dunia pendidikan khususnya di Provinsi Sulut serta berbagai keberhasilan yang telah diukirkan terbukti juga sebagian besar para kepala SKPD yang ada di Provinsi Sulawesi merupakan alumni Universitas Sam ratulangi sehingga kualitas pendidikan yang kita dapati benar-benar sudah bisa membawa warna pendidikan tersendiri di negara indonesia.

Mencontohkan salah satu peserta yang lulus tes Computer Asesment Tes (CAT) untuk CPNS waktu yang lalu adalah yang terbaik kedua di seluruh indonesia, sehingga kedepan Universitas Sam Ratulangi diharapkan menjadi “pelopor kreatifitas dan inovasi sumber daya manusia yang berkualitas bumi nyiur melambai.”

“Gubernur OD berharap terus menjadi mitra kerja aktif Pemerintah serta terus bersinergi bersama Pemerintah atas kiprah universitas sam ratulangi manado selama ini, semoga dies natalis ini akan semakin memacu perubahan semakin maju kedepan , bukan hanya di sulawesi utara namun sampai ke tingkat nasional,” pungkas OD

(EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.