Pererat Silahturahmi, Jajaran Polda Banten Sambangi Pondok Pesantren Daar Istiqomah

Spread the love

Jurnalline.com, Serang Kota (Banten) – Untuk memelihara serta mempererat silahturahmi antara Polri dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir, melalui Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi Priadinata yang didampingi Kasubbid Penmas, dan PS Paur Mitra Subid Penmas melaksanakan kegiatan sambang dan tatap muka dengan Tokoh Masyarakat sekaligus Tokoh Agama.

Kali ini Tim Sambang dari Polda Banten melaksanakan kunjungan di Pondok Pesantren Daar Istiqomah yang di Pimpin oleh K. H. Solaeman Maruf. Bertempat di Kp. Sawon, Kel. Sukawana, Kec. Kota Serang, Rabu, (13/02/2019) yang di mulai dari pukul 14:00 WIB sampai dengan 15:30 WIB.

Dalam hal ini Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir melalui Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi Priadinata mengatakan,” Tujuan dari kegiatan ini yakni untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat agar lebih dekat lagi, sehingga terciptanya hubungan emosional untuk bersama memelihara kamtibmas di lingkungan setempat agar aman dan kondusif,” ujar Kabid Humas Polda Banten.

“Kita dari Kepolisian juga berharap kerjasama nya dari para tokoh agama dan masyarakat untuk ikut mensosialisasikan kepada masyarakat setempat agar jangan mudah percaya terhadap berita – berita hoax yang tersebar di media sosial yang dapat mengganggu kamtibmas di wilayah setempat agar segera dilaporkan kepada pihak yang berwajib,” tambah AKBP Edy Sumardi.

Ditempat yang sama K. H. Solaeman Maruf, selaku Pimpinan Pondok Pesantren juga sebagai tokoh agama setempat mengucapkan terimakasih kepada Polda Banten yang sudah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke Pondok Pesantren.

“Kita sangat senang dan bersyukur karena Polda Banten telah memperhatikan kita yang ada di sini dengan menyempatkan diri untuk mengunjungi kami di sini, kami dari Pondok Pesantren Daar Istiqomah juga berharap hubungan silahturrahmi  ini dapat terus terjalin dengan baik sehingga kita dapat saling berbagi informasi,” ucap K. H. Solaeman Maruf.

Sambungnya lagi, kita siap membantu Polri khususnya Polda Banten untuk mengantisipasi berita – berita hoax yang beredar di media sosisal, dan kita juga siap untuk menjembatani antara Polri dengan masyarakat bilamana terjadi gangguan kamtibmas nantinya.

(Ags/ Bid Humas Polda Banten)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.