Pemilihan Anggota BPD Di Desa Tanjung Kepayang, Berjalan Lancar

Spread the love

Jurnalline.com, Banyuasin (Sumsel) – Pemilihan calon anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Periode 2019-2025, diselenggarakan pihak Pemerintah Desa Tanjung Kepayang Kecamatan Banyuasin, Kabupaten Banyuasin.

Pemilihan Anggota BPD Yang berada di desa tanjung kepayang menggunakan metode Per Kepala Keluarga (KK) yang mana hanya satu kepala keluarga yang bisa memberikan hak suaranya sedangkan bagi keterwakilan dari calon BPD Perempuan pun hanya 1 suara bagi perempuan yang sudah berkeluarga ataupun sudah memiliki Kartu Keluarga, Pemilihan terlihat sangat transparan dan langsung disaksikan seluruh masyarakat Desa Tanjung Kepayang.

Dan dihadiri langsung oleh Kepala Desa Tanjung Kepayang Asnawi, dan para tokoh masyarakat Desa Tanjung Kepayang.

Kepala Desa Tanjung Kepayang Asnawi, mengatakan bahwa Pemilihan Badan Permusyawaratan Desa Tanjung Kepayang berjalan dengan baik dan lancar “Alhamdullilah Pemilihan Badan Permusyawaratan Desa Tanjung Kepayang berjalan dengan lancar. Dan kita ucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana yang telah mensukseskan pemilihan BPD Desa Tanjung Kepayang” Ucap Asnawi.

Kepala Desa juga berharap kepada Anggota yang terpilih sebagai Badan Permusyarawatan Desa Tanjung Kepayang Periode 2019 – 2025, Agar bisa bekerjasama dalam membangun Desa Tanjung Kepayang agar lebih baik kedepannya. “Dan kita berharap agar Anggota yang terpilih bisa menampung aspirasi masyarakat dan bersinergi dalam pembangunan Desa Tanjung Kepayang,” harap dia.

Neven, selaku Ketua Panitia Pemilihan BPD Desa Tanjung Kepayang, mengutarakan, semoga yang terpilih bisa amanah dalam menjalani tugas dan menampung aspirasi masyarakat untuk di jadikan acuan dalam musyawarah desa yang tertuang dalam suatu keputusan yang baik

“Segala yang sifat nya masyarakat BPD harus sering sinergi untuk membangun Desa dan bisa menjadi panutan bagi masyarakat untuk membangun, manyampaikan aspirasi masyarakat serta bisa melanjutkan tugas BPD seblumnya.

Sambung dia bahwa pemilihan ini digelar secara serentak dari dua dapil dalam satu TPS yang mana calon yang ikut berkompetisi berjumlah 10 orang calon yang mewakili dua dapil dan 5 dari kuota perempuan.

“Hasil dari pemilihan ini setelah selesai melakukan penghitungan suara dimana untuk dapil satu calon yang terpilih yakni Saudara Arlan dan Bapak Pauzan Untuk dapil dua calon yang terpilih ialah Saudara Handayani, SE dan saudara Taupik Hidayat. Sedangkan untuk kuota perempuan calon yang terpilih ialah saudari Netti,” pungkas dia.

Dan terlihat dari pantauan Media bahwa setiap pemilih yang tidak bisa memberikan hak suaranya dikarenakan sakit ataupun memang sudah tidak mampu berjalan karna faktor usia, ini pihak panitia BPD melakukan Jemput Bola agar terciptanya Demokrasi yang adil dan transparan dan tidak ada kekecewaan bagi yang mempunyai Hak pilihnya.

Adapun calon dari dapil I yakni,

Iwan Sumadi, Am,Kep
Dedi Wahyudi
Arlan
Pauzan
Wardana, S,Sos.

Calon dapil II

Ahmad Sukri
Martin, S,Sos.
Abit
Handayani, SE.
Taupik Hidayat

Calon kuota perempuan

Amina
Ratti P
Eva Riyza
Elita D
Netti.

Penulis : Denny
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.