Gerak jalan santai, puncak Gebyar Merah Putih HUT RI Ke-74 ,Kel. Kayu Manis Matraman

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Lurah Kayu Manis bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas gelar acara Jalan Santai Gebyar Merah Putih HUT RI ke-74 Bertempat Jln. Kayu manis VIII depan kantor Kelurahan Kayu manis, Kecamatan Matraman Minggu (01/09/2019)

Tak kurang dari 1500 orang warga masyarakat dari 9 (sembilan) RW di Kelurahan Kayu manis yang mengikuti kegiatan gerak jalan santai tersebut, hadir dalam kegiatan tersebut bapak Bambang Eko Prabowo /Camat Matraman, Para kasi staf Jajaran Kel. Kayu manis, Babinsa Serma Syahroni , Serda Dede , Bhabinkamtibmas Aiptu Iwan Fajar , tokoh masyarakat , tokoh pemuda , Karang taruna dan Warga Masyarakat Kayu manis dari RW.01 s/d RW.09.

Dalam sambutannya Lurah Kayu manis bapak Heru Suryono SH , “alhamdulillah puji syukur kita sampaikan kehadirat Tuhan yang maha esa yang mana pada pagi ini kita masih bisa bersilaturahmi berkumpul dalam acara Puncak Kegiatan 17 Agustus HUT Republik Indonesia. Pada hari ini kita semua melaksanakan gerak jalan santai dengan motto “Gerak jalan santai peduli terhadap lingkungan yang bersih dan sehat”, yang mana di hari Minggu ini menjadi puncak acara peringatan HUT kemerdekaan negara kita,” ucap Lurah.

Tak hanya itu, Heru Suryono juga mensosialisasikan tentang menjaga kebersihan lingkungan RT maupun RW diwilayah Kel. Kayu manis, sampah yang ada dilingkungan setiap hari akan diangkat oleh petugas kebersihan PPSU dan pada setiap hari Minggu juga diadakan kerja Bhakti tia-tiap lingkungan RW, baik dari RW.01 sampai dengan RW.09 sesuai dengan jadwal kerja Bhakti guyub RW jajaran Kel. Kayu manis.

Kegiatan puncak acara Gebyar merah putih dengan kegiatan gerak jalan santai dari star sampi finish dan dilanjutkan senam pelemasan , ramah tamah dan pembagian doorprize serta hiburan orgen tunggal. 02.
Penulis : Fram/Khanza
Editor : Ndre
Sumber : Pendim jt.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.