Unsur BKO Guspurla Koarmada II Laksanakan Latihan Bersama

Spread the love

Jurnalline.com, TNI AL. Koarmada II, Surabaya – 3 (tiga) KRI Unsur Guspurla Koarmada II yang saat ini tergabung dalam Satgas Operasi “Perisai Sakti-20” dibawah kendali Gugus Tempur Laut (Guspurla) Koarmada II yaitu KRI Diponegoro-365, KRI Keris-624 dan KRI Terapang-648 melaksanakan Latihan di perairan Blok Ambalat pada Rabu, (21/10).

Latihan ketiga KRI tersebut bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme, dan meningkatkan kemampuan kesiapan operasional dalam melaksanakan kerjasama antar unsur, serta kewaspadaan terhadap setiap ancaman dan ganguan pada saat melaksanakan operasi di laut.

Pada latihan kali ini KRI DPN-365 berada dibawah komando Letkol Laut ( P) Lewis Nainggolan, untuk KRI KRS-624 dikomandani Letkol Laut ( P) Boy Yopie H. Sedangkan KRI TRP-648 dengan komandan Letkol Laut (P) Dexa Septian. Ketiganya melaksanakan latihan berupa Pembekalan di laut dan manuver taktis dengan mengambil tempat latihan di perairan Karang Unarang.

Di tempat terpisah, Komandan Guspurla Koarmada II, Laksma TNI Eko Rahmat Rahardjo menyampaikan bila latihan ini adalah perintah langsung Panglima Koarmada II Laksda TNI I N.G. Sudihartawan terkait kesiapsiagaan tempur kapal, dan melatih uji terampil dari semua prajurit.
” Sekaligus menumbuhkan semangat dalam melaksanakan tugas operasi di laut,” tegas Laksma Rahmat.

Laksma Rahmat juga menambahkan bila latihan tersebut, juga merupakan implementasi dari program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono dalam pembangunan SDM TNI yang unggul.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pen2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.