Meky Onibala Pastikan Gubernur OD Hadiri Pembukaan dan Parade Sapi diPasar Tompaso

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Bertempat di Lapangan Pasar Tompaso yang berlokasi di desa Pinaesaan kec.Tompaso Barat kab.Minahasa Gubernur Olly Dondokambey dipastikan hadir sekaligus membuka resmi pasar hewan (blante sapi) untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Tompaso dan sekitarnya dimasa pandemi.

“Pak Gubernur sangat senang dengan dibukanya pasar hewan Tompaso, selain pasar hewan yang ads di Kawangkoan. Keuntungan selain dalam hal peternak nantinya diberikan asuransi oleh dinas peternakan provinsi sulut, hal ini boleh mendorong para peternak dapat menghasilkan Sapi Jantan maupun Sapi Betina yang sehat.” ujar Onibala yang juga Kepala Inspektorat Prov.Sulut ketika di sambangi wartawan dikediamannya Senin (28/2/2022).

Sosok Inisiator kegiatan tersebut Ferry Wowor (ODC), dan Meky Onibala (Koordinator kegiatan) ini diberi apresiasi masyarakat khususnya masyarakat peternak hewan sapi.

“Meski ditengah pandemi Covid 19, sambil tetap memperhatikan protokol kesehatan dapat memberikan dampak peningkatan ekonomi apalagi dengan dibukanya Pasar Hewan (red_blante sapi) yang berlokasi di Pasar Tompaso kab.minahasa.” tukas Onibala

Tidak bisa dipungkiri kecamatan Tompaso raya kab.Minahasa Sulut, sekitarnya sudah lama terkenal dengan para peternak sapi maupun kuda pacuh yang tidak kala bagusnya peternak yang ada di kab,kota dan provinsi lain diluar Sulut.

“Lewat parade sapi yang akan dilaksanakan pada tanggal. 2-3 Maret 2022 (red_besok) dan mengajak bagi para peternak di minahasa sekitarnya prov.Sulut untuk dapat bersama – sama mengikuti kegiatan tersebut dengan prokes ketat Covid 19.” tandas sosok pejabat yang dalam kehidupan sehari hari bermasyarakat selalu mengandalkan Tuhan.

Menambahkan terkait pembenahan bangunan pasar Tompaso ini telah menjadi kewenangan Kabupaten ,dan Bupati Royke Roring mendukung juga membantu memperhatikan akan hal ini. Sebab jika pasar bagus dan nyaman para pedagangpun merasa betah berdagang satu upaya meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.

Penulis : IskandarEffendy
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.