Danramil 03/Teluk Pucung Rapat Persiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru Tingkat Kecamatan Bekasi Utara

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Dalam rangka persiapan Persiapan Pengamanan Natal tahun 2022 dan menyambut Tahun Baru 2023, Kapten Inf Tomi Abdullah Danramil 03/Teluk Pucung Kodim 0507/Bekasi laksanakan rapat Bersama Tiga Pilar dan komponen masyarakat, yang bertempat di Aula Polsek Bekasi Utara Lantai 3 Jl.Boluvard Raya RT 03/RW 09 Kec Bekasi Utara Kota Bekasi, Rabu (30/11/2022). Malam.

Hadir dalam rapat koordinasi tersebut turut dihadiri Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan SH MM , camat Bekasi Utara , Dishub, pokdar dan para pengurus gereja se kecamatan Bekasi Utara.

Dalam rapatnya Danramil 03/Teluk Pucung Kapten Inf Tomi Abdullah, menyampaikan, “Saat ini berbeda situasinya dengan tahun-tahun lalu pada saat masa pandemi covid-19 masih tinggi, saat ini kondisi sudah Kembali seperti normal walaupun masih ada varian varian covid baru yang bermunculan, untuk itu kami menyarankan agar tetap melaksnakan protocol kesehtana sesuai ketentuan”, ucap Danramil.

“Begitu juga pada saat menyambut Malam Pergantian Tahun 2022 ke 2023 pastinya Umat Kristiani melakasanakan Doa doa dan beribadat di Gereja gereja, demi menjaga keamanan dan ketertiban dalam kegiatan tersebut, kami minta pihak gereja untuk selalu berkordinasi dengan kami Aparat wilayah 3 Pilar TNI POLRI dan Pemerintahan, untuk mengantisipasi hal hal yang tidak di inginkan”,lanjut Danramil.

“Kami dari unsur TNI-Polri khususnya di wilayah Kecamatan Bekasi Utara akan senantiasa memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat yang merayakan supaya tercipta situasi yang aman dan kondusif,” kata Danramil.

“Kita semua berharap dalam kegiatan ini menjelang Natal dan Tahun Baru bisa berjalan dengan aman dan lancar tanpa suatu masalah apapun, dan kami meminta apabila ada kejadian sekecil apapun segera melaporkan pihak yang berwajib,” pungkas Danramil.

Fram
Sumber Kodim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.