Camat Kawangkoan Utara Fabian Mendur Imbau Para Hukum Tua Intens Sosialisasikan Program Penanganan Stunting

Spread the love

Jurnalline.com, Kawangkoan (MINAHASA) — Sebagai langkah upaya mendukung setiap kebijakan dan program yang ada, selaku Pemerintah Kecamatan Kawangkoan Utara bersama Jajaran Pemerintah desa, dan Kelurahan berharap program kerja dapat terlaksana dan berjalan sesuai ketentuan yang berlaku.

Disampaikan Camat Kawangkoan Utara, Fabian Mendur kepada wartawan media ini, terkait
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa dikecamatan Kawangkoan Utara berjalan baik.

“Saya memberi apresiasi kepada para Hukum tua yang terus bersinergi melaksanakan setiap program yang ada termasuk didalamnya Program penanganan masyarakat miskin ekstrim, lewat program BLT DD ini sebagian desa sudah memasuki periode sampai bulan Juni 2023 bahka sudah ada satu desa yang merealisasikan penyalurannya sampai bulan juli2023.” Ungkap Camat Mendur

Pastinya jangan lupa masyarakat untuk bayar pajak. Lanjut Camat Mendur. “Anggaran Dana desa diwilayahnya diharapkan dapat dikelola dengan baik tepat sasaran dan penggunaannya karena semua adalah kewenangan desa itu sendiri.” Tukas Mendur

Dirinya menambahkan ada sekitar 5persen yang telah tertata untuk penanganan miskin ekstrim dari anggaran Dana Desa yang ada, selain ketahanan pangan.

“Untuk Program percepatan penanggulangan penanganan Stunting, dirinya sangat berharap untuk terus disampaikan kepada masyarakat sinergi dengan program pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten. Juga kepada para hukum tua agar dapat dimaksimalkan penggunaan anggarannya termasuk sosialisasi kepada masyarakat, dan pemberian makanan dan susu tambahan bagi balita, dan ibu hamil.” Jelasnya

Pemerintah desa harus jelih dalam mendata masyarakatnya sehingga program percepatan penurunan angka Stunting dikecamatan Kawangkoan Utara kab.minahasa sesuai ketentuan yang ada.

“Lewat Pemberian pemahaman kepada keluarga muda tentu dapat menekan angka perkawinan diusia muda, karena dengan sosialisasi ini angka perkawinan diusia muda dapat ditekan mengantisipasi angka Stunting ditengah masyarakat.” Kuncinya

(IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.