Jadi Akses Utama Warga, Satgas Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad Perbaiki Jembatan Rusak di Kampung Bupul 2

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kelancaran aktivitas warga diperbatasan, Personel Pos Kotis Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad bergotong-royong memperbaiki jembatan penghubung kampung yang telah rusak di Kampung Bupul 2, Distrik Elikobel, Merauke, Papua. Selasa (29/10).

Dalam kegiatan karya bhakti tersebut sebanyak 8 personel Pos Kotis yang dipimpin oleh Sertu Ismail, bersama dengan warga bahu-membahu memperbaiki jembatan yang telah rusak dan menggantinya dengan kayu yang baru. Jembatan tersebut merupakan akses satu-satunya penghubung kampung dari Bupul 2 sampai dengan Bupul 13.

Sementara itu ditempat terpisah Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Satgas Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad Kapten Arm Imam Ari Setiawan mengatakan, selain melaksanakan tugas pokoknya menjaga keamanan perbatasan RI-PNG wilayah darat sektor selatan Kab. Merauke, kehadiran Satgas juga untuk membantu kesusahan yang dihadapi oleh masyarakat di penugasan.

“Salah satunya adalah membantu memperbaiki jembatan yang menjadi akses utama penghubung antar kampung, agar dapat mendukung kelancaran mobilitas kendaraan yang melintas, sehingga akan berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat Kampung Bupul 2 sampai dengan Bupul 13,” ucap Pasiter.

Kepala Kampung Bupul 2 yang turut hadir saat perbaikan jembatan Ibu Nurini, mengucapkan terimakasih atas kepedulian bapak-bapak TNI dalam hal ini Satgas Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad yang telah menginisiasi perbaikan jembatan yang sudah lama kondisinya rusak, sehingga kendaraan yang melintaspun cukup khawatir dan was-was.

“Kami sangat berterima kasih kepada Satgas Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad yang sudah peduli dan bersedia membantu kami memperbaiki jembatan ini, sekarang kamipun tidak khawatir lagi saat melintas karena jembatannya sudah bagus dan kokoh, doa kami semoga bapak-bapak TNI selalu berhasil dalam melaksanakan tugas-tugasnya,” tambahnya.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.