Danramil 06/kd Bersama Tiga Pilar Giat Karya Bakti Pasca Banjir Di Wilayah Kelurahan Tegal Alur Kalideres

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta Barat – Hujan turun beberapa hari yang lalu membuat banjir di wilayah Kelurahan Tegal Alur dan menyisahkan tumpukan sampah yang sangat banyak membuat wilayah menjadi kotor, Danramil 06/KD Kapten Inf Abdul Kholik bersama Tiga Pilar melaksanakan kegiatan Karya Bakti Pasca Banjir tersebut yang berlokasi di lapangan sekolah SMKN 72 Jln Kayu Besar Rt 08 Rw 012 Kelurahan Tegal Alur Kecamatan Kalideres Jakarta Barat. Minggu (01/03/2020)

Kegiatan tersebut diawali dengan apel bersama yang dipimpin langsung oleh Camat Kalideres H.Naman Setiawan S.Sos.Msi dengan Peserta apel berjumlah 144 orang
yaitu, Anggota Koramil 06/KD 8 orang, Anggota Polsek Kalideres 1 orang, Anggota Satpol PP Kecamatan Kalideres 5 orang,
Anggota PPSU Kelurahan Tegal Alur 40 orang, Anggota Dinas Tata Air Kecamatan Kalideres 30 orang, Wanra Koramil 06/KD 10 orang, Warga masyarakat RW 012 Kelurahan Tegal Alur 50 orang.

Setelah selesai dilaksanakan apel selanjutnya peserta apel dibagi menjadi 3 kelompok untuk membersihkan atau melakukan kerja bakti di tiga titik wilayah Rukun Warga Rw 012 Kelurshan Tegal Alur, antara lain, Rt 03/012 Kelurahan Tegal Alur,
Rt 08/012 Kelurahan Tegal Alur, Rt 013/012 Kelurahan Tegal Alur selanjutnya seluruh peserta apel langsung melaksanakan kegiatan kerja bakti dengan menggunakan alat yang sudah disiapkan.

Hadir dalam kegiatan karya bakti tersebut,
Camat Kalideres H.Naman Setiawan.S.Sos M.Si, Danramil 06/KD Kapten Inf Abdul Kholik,Pasi Intel Kodim 0503/JB Kapten Inf Misin, Wakil Camat Kalideres Sepri D.Yuda S.Sos, M.Si, Sekcam Kecamatan Kalideres Abdul Karim Yunus. S.Sos, Dewan Kota Jakarta Barat Indra Maulana Gunawan.SH,
Lurah Tegal Alur M.Suratman Arifianto, S.Kom.M.AP, Kasatpel Kecamatan Kalideres
Ketua Rw 012 Kelurahan Tegal Alur Minan Hana, Para Ketua RT di wilayah Rw 012 Kelurahan Tegal Alur. Dan kegiatan berjalan dengan aman,tertib,dan kondusif.

Penulis : Fram
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.