Formopimka Langowan Utara Jaring Puluhan Orang Tidak Pakai Masker

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Camat Langowan Utara, Ir Livy Supit melalui Sekretaris Kecamatan Dra Yenny Palit, Jumat (18/09/2020) kepada media jurnalline.com menyampaikan menindaklanjuti Perbub 34 tahun 2020 bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) Langowan utara melaksanakan Operasi Yustisia di pusat kota sekaligus mensosialosasikan pentingnya menggunakan masker oleh masyarakat dalam setiap aktivitas.

“Sekitar setengah jam melaksanakan operasi, terjaring puluhan orang yang tidak mematuhi protokol kesehatan, salah satunya mereka yang tidak menggunakan masker.” Tukas Sekcam Dra. Yenny Palit

Lanjutnya pemerintah terus menghimbau kepada warga masyarakat, untuk dapat mematuhi protokol kesehatan guna menekan pemyebaran Corona Virus Desease (Covid-19) di wilayah Kecamatan Langowan Utara

Kepada para pelanggar diberikan sanksi sosial push up bagi muda mudi, dan kerjasosial bagi umur lanjut. Diketahui dirinya terus menghimbau peran Hukum tua agar mensosialisasikan penggunaan masker kepada masyarakat dan mematuhi protokol kesehatan.

Dalam operasi ini turut hadir Danramil Langowan Raimond Watuwela, Kapolsek Langowan, dan jajaran Pemerintah Kecamatan Langowan utara.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.