Bantu Atasi Covid-19, Prajurit dan ASN Puspenerbal Donor Darah dan Plasma Konvalesen

Spread the love

Jurnalline.com, Sidoarjo – Prajurit dan ASN Pusat Penerbangan TNI Angakatan Laut (Puspenerbal) mendatangi Balai Prajurit (Bapra) Puspenerbal Juanda untuk melaksanakan kegiatan donor darah dan Donor Plasma Konvalesen yang dilaksanakan secara serentak oleh TNI Angakatan Laut atas perintah langsung Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.,. Kegiatan Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen, merupakan upaya TNI AL guna mendukung dan membantu Pemerintah dalam mengatasi Pandemi Covid-19.

“Dalam kegiatan ini, Puspenerbal bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Donor Darah Kabupaten Bangkalan dan Land Cruiser Chapter Surabaya (LCCS) ujar Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M. Han., pada Koneferensi Pers nya, Kamis (12/8). Kegiatan Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen digelar dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat. Setidaknya, ada 65 orang penyintas Covid-19 yang berasal dari Prajurit dan ASN Puspenerbal yang melakukan screening donor plasma konvalesen tersebut untuk membantu sesama, untuk pendonor darah sebanyak 327 orang.

Untuk diketahui, plasma konvalesen merupakan plasma darah diambil dari pasien Covid-19 yang telah sembuh dan diproses sebelum diberikan kepada pasien atau penderita. Jadi, donor plasma konvalesen adalah donor darah dari penyintas Covid-19 untuk membantu pasien atau pederita lain yang belum sembuh dari Covid-19.

Menurut Edwin sapaan akrabnya, adanya donor plasma konvalesen ini dapat menyelamatkan jiwa manusia serta membantu Pemerintah dalam meningkatkan perekonomian nasional. Kegiatan ini juga salah satu upaya TNI AL melalui Puspenerbal dalam memberikan dukungan kepada masyarakat yang tengah berjuang melawan infeksi Covid-19.

Kegiatan donor plasma konvalesen ini merupakan kegiatan donor kedua yang diselenggarakan oleh Puspenerbal, sebelumnya Puspenerbal telah melaksanakan Donor Plasma Konvalesen dalam rangka memperingati HUT Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Juanda ke-57 pada Agustus 2021. Ingat ”Memberikan Darah, Menyelamatkan Kehidupan” Ujar Danpuspenerbal.

Setelah meninjau kegiatan Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen, Danpuspenerbal Laksda TNI Edwin, S.H., M. Han., melaksanakan tatap muka dengan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., secara virtual yang diikuti seluruh Pemimpin Kotama dalam pelaksanaan kegiatan Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen secara serentak. Pelaksanaan Donor Darah dan Donor Plasma Konvalesen secara serentak yang dilakukan secara virtual ini, terpusat di Markas Komando (Mako) Kolinlamil Jakarta.

Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.