Tradisi Penjemputan 30 Prajurit Muda Brigif Raider 13 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Wadan Denma Brigif Raider 13 Kostrad Kapten Inf Sudrajat S.AP pimpin acara tradisi penjemputan 30 orang yang terdiri dari Bintara dan Tamtama remaja baru masuk satuan Denma Brigif Raider 13 Kostrad. Selasa (27/09/2022).

Tradisi ini merupakan kegiatan wajib yang harus dilaksanakan bagi Prajurit baru yang akan masuk Kesatuan Denma Brigif Raider 13 Kostrad. Tradisi penjemputan warga baru tersebut bertujuan untuk menanamkan disiplin, menumbuhkan jiwa korsa dan kebersamaan serta rasa kebanggaan terhadap satuan dan merupakan bagaian budaya Tradisi Satuan yang harus dijaga.

Kegiatan Tradisi ini diawali dengan pemeriksaan kesehatan kemudian dilanjutkan penjemputan dari Terminal lama Cilembang menuju ke Brigif Raider 13 Kostrad dengan menempuh jarak kurang lebih 15 KM.

Dalam upacara penyambutan yang berlangsung pukul 22.00 Wib ini turut dihadiri Organik Denma Brigif Raider 13 Kostrad dengan pimpinan upacara Wadan Denma Brigif Raider 13 Kostrad Kapten Inf Sudrajat S.AP.

Dalam amanatnya Wadan Denma Brigif Raider 13/Galuh menerangkan “saya mengucapkan selamat datang kepada anggota baru Galuh baik Bintara maupun Tamtama, saya harap bagi anggota baru segera menyesuaikan diri dengan Satuan dan saya harap Prajurit muda ini mampu membawa nama baik Galuh dengan menorehkan berbagai prestasi baik di bidang olahraga maupun di daerah operasi. Kemudian saya berpesan jadilah Prajurit Galuh yang disiplin, berani, profesional dan pantang menyerah,” pungkasnya.

Fram
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.