Prajurit Yonif Raider 755/Yalet Kostrad Unjuk Kebolehan pada Perayaan Karnaval HUT RI

Spread the love

Jurnaline.com, Jakarta – Para prajurit Yalet menunjukkan atraksi drum band mengiringi langkah kaki dari semua peserta karnaval memperingati HUT ke-78 RI, bertempat di Desa Kuprik, Kab. Merauke, Prov. Papua Selatan. Sabtu (12/8/2023).

Atraksi drumband itu dilakukan dengan berjalan kaki berkeliling Distrik Semangga tepatnya di Desa Kuprik. Aksi itu menarik perhatian ribuan mata masyarakat yang tumpah ruah menyaksikan kemeriahan pawai HUT ke-78 RI.

“Suatu kebanggaan bagi kami diberikan kepercayaan oleh panitia untuk berkolaborasi memeriahkan kegiatan Karnaval ini, saya melihat sangat unik dan masyarakat sangat antusias,” ucap Danyonif Raider 755/Yalet Kostrad, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos, M.Han., M.A.

Kolaborasi memeriahkan Karnaval HUT ke-78 RI di Kp. Kuprik ini merupakan salah satu implementasi dari Komando atas kepada pimpinan satuan bahwa TNI harus selalu dekat bersama masyarakat.

Drum Band Yalet ini merupakan kebanggaan prajurit Yonif Raider 755/Yalet, yang langsung di bawah pembinaan Komandan Batalyon.

“Semoga ke depan satuan Yalet sang penjaga ufuk timur bisa makin dekat dengan rakyat dan dapat saling bekerja sama dalam pembangunan,” ujar Danyon.

Ketua Panitia Perayaan Karnaval ini juga mengaku kehadiran Drum Band Yalet sangat unik dan meriah serta dapat berjalan dalam keadaan aman.

“Kami juga tidak menyangka masyarakat sangat membeludak menyaksikan kolaborasi atraksi drum band Yalet, semoga ke depannya Drum Band Yalet ini bisa terus memeriahkan acara HUT RI berikutnya,” pintanya.

Sementara dilain sisi, salah satu warga a.n Alfonsius Kambe mengaku tidak menyangka akan adanya penampilan atraksi drum band. “Sesuatu yang berbeda tetapi meriah, kami sampai berdesak-desakan menyaksikan atraksi drum band dari satuan Yalet. Kami masyarakat sangat terhibur termasuk saya dan keluarga,” ungkap Alfonsius.

Drie

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.